Honda Prelude Mulai Dijual? Ini Prediksi Harga dan Spesifikasinya

Penulis: Saepul

HONDA PRELUDE (2)
(Dok.Honda)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Spekulasi debut Honda Prelude mencuat pada khalayak otomotif. Mobil yang sempat mejeng pada pameran Tokyo Auto Show 2023 ini, membawa gaya dua pintu yang memadukan sentuhan sporty dan mewah.

Banyak yang menduga bahwa Honda akan melangkah lebih jauh dengan memproduksi model ini, menjadikannya sebagai bagian dari upaya mereka untuk meramaikan lini elektrifikasi merek Honda.

Prediksi Spesifikasi Honda Prelude

HONDA PRELUDE (2)
(Dok.Honda)

Menurut laporan  Best Car Web dari Motor1,  versi produksi dari Prelude Concept kemungkinan akan mengadopsi teknologi hybrid. Selain itu, detail tentang harga, powertrain, dan dimensi juga telah bocor ke publik, khususnya untuk pasar Jepang.

BACA JUGA: Remote Keyless Motor Honda Hilang? Segini Kisaran Gantinya

Laporan tersebut mengungkapkan bahwa Prelude Concept akan dipersenjatai dengan mesin 2,0 liter 4-silinder e:HEV yang sama seperti kerabatnya, yaitu Accord dan Civic hybrid. Dengan kombinasi ini, mobil ini akan menghasilkan tenaga sebesar 207 dk.

Sedangkan untuk dimensinya, sedan ini diperkirakan memiliki panjang sekitar 4.163 mm, lebar 1.790 mm, tinggi 1.300 mm, dengan wheelbase mencapai 2.575 mm.

Dengan dimensi yang hampir setara dengan model sport dari pesaingnya, seperti Toyota GR86, Prelude Concept menjanjikan pengalaman berkendara yang dinamis dan sporty.

Kisaran Harga Jual

Honda berencana untuk menempatkan Prelude Concept sebagai salah satu sedan premium, dengan harga perkiraan antara 4,2 juta yen hingga 4,5 juta yen (setara dengan Rp438,1 jutaan hingga Rp469,4 jutaan).

Harga ini menunjukkan lebih mahal  ketimbang Toyota GR86 yang sekitar 2,9 juta yen hingga 3,6 juta yen (sekitar Rp302,5 juta hingga Rp375,5 jutaan).

Dengan kombinasi gaya yang mengesankan, teknologi hybrid yang canggih, dan harga cukup bersaing, Honda Prelude dapat menjadi pilihan menarik bagi para penggemar mobil di pasar otomotif global.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Real Madrid vs Juventus
Prediksi Skor Real Madrid vs Juventus Piala Dunia Antarklub 2025
hut bhayangkara 79
Perpanjang SIM Gratis di HUT Bhayangkara ke-79, Jangan Ketinggalan!
toyota supra track edition
Toyota Luncurkan GR Supra 'Track Edition', Apa Kelebihannya?
XIAOMI YU7 (2)
Xiaomi YU7 Tak Butuh Lama Terjual Ratusan Ribu Unit, Semurah Apa?
Malam 1 Suro
Kesurupan Massal Gegerkan Klub Malam di Sawah Besar pada Malam 1 Suro
Berita Lainnya

1

PT. Tekindo Energi Patuh dan Taat UU Cipta Kerja

2

212 Produsen Beras Nakal Berhasil Dibongkar Kementan, Kerugian Capai Rp 99 Triliun

3

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang

4

Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung

5

Ida Fauziyah: PKB Lahir dari Rahimnya NU
Headline
Inter Milan
Fluminense Amankan Tiket Perempat Final Usai Tekuk Inter Milan 2-0
PT. Tekindo Energi Patuh dan Taat UU Cipta Kerja
PT. Tekindo Energi Patuh dan Taat UU Cipta Kerja
Hutan Amazon
Netizen Indonesia Serbu Rating Hutan Amazon, Balasan Atas Penurunan Rating Gunung Rinjani?
Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung
Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.