Hindari Spam, Platform Instagram Batasi DM yang Dikirim Orang Asing

platform Instagram
(Tech Princes)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dalam dunia digital yang semakin berkembang pesat, platform media sosial seperti Instagram menjadi bagian integral dari kehidupan kita. Namun, tidak dapat kita hindari bahwa ada saat-saat ketika kita menerima pesan yang tidak pantas atau bahkan mengganggu dari orang yang tidak kita kenal.

Untuk mengatasi masalah ini, platform Instagram telah memperkenalkan fitur terbaru yang secara efektif membatasi pesan yang dikirim oleh orang asing yang tidak kita ikuti.

1. Pembatasan Pesan dari Orang yang Tidak Diikuti

Fitur terbaru dari platform Instagram adalah pembatasan pesan dari orang yang tidak kita ikuti. Hal ini berarti pengguna yang tidak ada dalam daftar pengikut kita hanya dapat mengirimkan satu pesan saja ke akun kita.

Setelah itu, mereka tidak akan dapat mengirimkan pesan lagi, kecuali kita memberikan izin dengan mengklik opsi “Allow”. Langkah ini  sebagai respons atas kekhawatiran pengguna terhadap pesan spam atau tidak sopan.

2. Penyalahgunaan Platform

Dalam upaya untuk menjaga lingkungan yang aman dan nyaman bagi para pengguna, platform Instagram merancang fitur ini dengan tujuan untuk melawan spam dan penyalahgunaan platform.

Pesan-pesan yang mengandung konten merendahkan, ujaran kebencian, ancaman, atau mendorong perilaku berbahaya seperti melukai diri sendiri, akan terhambat oleh pembatasan ini. Langkah ini memberikan perlindungan ekstra terhadap pengalaman online yang positif.

BACA JUGA: Ini Cara Untuk Mengetahui Pemilik Akun Fake Instagram

3. Ruang Lingkup Pembatasan Pesan

Pembatasan pesan tidak hanya berlaku untuk akun personal, tetapi juga mempengaruhi interaksi dengan akun resmi organisasi. Jumlah pesan yang dapat pengguna kirim ke akun resmi organisasi tertentu juga hanya 5 hingga 15 pesan. Tapi terdapat pengecualian untuk akun baru atau akun yang telah di laporkan karena melanggar pedoman komunitas.

Selain pembatasan jumlah pesan yang dapat pengguna lain kirim, platform Instagram juga memberikan kemampuan kepada pengguna untuk mengontrol seberapa sering seseorang dapat mengirimkan pesan kepada mereka. Misalnya, pengguna dapat mengatur batasan waktu, di mana hanya satu pesan yang dapat kita terima dari pengguna yang sama dalam periode lima menit.

Fitur pembatasan pesan baru dari Instagram adalah langkah positif dalam  memberikan perlindungan kepada pengguna dari pesan yang tidak diinginkan. Dengan adanya pembatasan ini semoga pengguna dapat terus merasa aman dan nyaman dalam berinteraksi di dunia maya.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva