Hindari Hero Mobile Legends Terlemah Ini, Bisa Bikin Kamu Kalah!

hero mobile legends terlemah
(GGWP)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Mobile Legends adalah salah satu game moba yang sangat populer di seluruh dunia. Dalam permainan ini, pemilihan hero mobile legends yang tepat memiliki dampak besar pada hasil pertandingan. Namun, ada beberapa hero yang dianggap sebagai yang terlemah dalam permainan ini, dan pemula perlu berhati-hati sebelum memilih mereka untuk push rank.

Mengapa? Karena menggunakan hero mobile legends terlemah dapat mengakibatkan tim  menjadi ‘samsak’ oleh tim lawan dan mengurangi peluang kemenangan Anda dalam game. Artikel ini akan membahas beberapa hero mobile legends terlemah yang perlu kamu hindari.

1. Vexana

Vexana adalah salah satu hero mobile legends terlemah. Salah satu alasan utamanya adalah karena memiliki Max HP di bawah rata-rata, hanya sekitar 2.481 poin. Selain itu, Movement Speed-nya juga cukup lambat meskipun sudah menggunakan item equipment shoes. Hal ini membuatnya menjadi sasaran empuk bagi tim lawan. Sebaiknya hindari menggunakan Vexana saat berusaha untuk push rank.

2. Diggie

Diggie juga masuk dalam daftar hero mobile legends terlemah, terutama karena persentase Skill Offense-nya rendah, sekitar 50% hingga 55%. Selain itu, Diggie hanya efektif melawan beberapa jenis hero tertentu. Max HP-nya juga sangat rendah, hanya sekitar 2.351 poin, dan Physical Defense-nya juga minim dengan hanya 16 poin.

3. Faramis

Faramis, meskipun memiliki Max HP lebih tinggi daripada Vexana dan Diggie, termasuk dalam daftar hero mobile legends terlemah karena ia hanya mengandalkan Efek dari Skill Ultimate-nya, yaitu Resurrect atau menghidupkan kembali rekan yang tereliminasi. Persentase Skill Offense-nya juga rendah, berada di bawah 50%, sehingga tidak menjamin bahwa Faramis akan dapat melakukan kill di dalam permainan.

BACA JUGA: Hero Mobile Legends Tersakit yang Bikin Kamu Naik Level!

4. Lolita

Lolita memiliki kecepatan serangan yang sangat lambat di early hingga mid game dengan Attack Speed sekitar 0,98 poin. Ini memberikan kesempatan bagi tim lawan untuk menyerang dengan cepat. Meskipun termasuk dalam kategori Support/Tank dengan Max HP sekitar 2.579 poin, Lolita sebaiknya tidak kamu gunakan untuk push rank.

5. Minotaur

Minotaur juga termasuk dalam kategori Support/Tank, namun, skill yang dia miliki di early game memiliki nilai nol untuk Mana, Mana Regen, dan Magic Defense. Hal ini membuatnya kurang efektif dalam berkontribusi pada tim dalam tahap awal permainan.

Hero-hero terlemah ini  cenderung hanya dapat bersaing di tier terendah. Dalam permainan yang selalu berkembang, hero-hero terlemah saat ini memiliki perbandingan kekuatan yang jauh dengan hero-hero terbaru.

Oleh karena itu, sebaiknya kamu memilih hero dengan hati-hati dan mempertimbangkan peran serta kekuatan mereka sebelum memutuskan untuk menggunakan mereka dalam push rank. Semoga artikel ini membantumu menjadi pemain yang lebih baik di Mobile Legends!

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
dirut JakTV kasus perintangan korupsi
Perkara Kasus Perintangan Korupsi, Kejagung Periksa 3 Kameramen JakTV
solo jadi daerah istimewa
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa?
sidang hasto
Tak Ada Saksi Kuat, Hakim Minta Hasto Dibebaskan
khabib nurmagedov diusir dari pesawat-1
Khabib Nurmagomedov Tolak Tawaran USD40 Juta untuk Kembali ke UFC, Pilih Bisnis dan Pelatihan
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.