Haru Suandharu Berharap Exit Tol Gedebage Cepat Diselesaikan

Penulis: Rizky

Haru Suandharu Berharap Exit Tol Gedebage
Haru Suandharu bersama emak-emak Komplek Adipura Gedebage Kota Bandung (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Calon Wali Kota Bandung, Haru Suandharu bertemu dan menyapa masyarakat di wilayah Gedebage tepatnya di Perumahan Adipura, pada Jumat (25/10/2024).

Sejumlah masyarakat hadir dan didominasi oleh emak-emak ini pun melakukan kegiatan dengan bersenam dahulu dan dilanjut sarapan bersama.

Hadir pula Anggota DPRD Jabar, Tedi Rusmawan dan Anggota DPRD Kota Bandung, Andri Rusmana. Haru mengatakan memang setiap momen turun ke masyarakat selalu ditemani teman-teman DPRD dari fraksi PKS baik provinsi maupun kota dengan tujuan tidak hanya sekedar kampanye visi-misi. Namun, mendengarkan aspirasi dan bisa langsung ditindaklanjuti.

“Secara umum, tentu masalah-masalah bantuan untuk UMKM di mana masyarakat Bandung itu sebagian besar pedagang. Mereka merasakan akhir-akhir ini daya beli masyarakat menurun sehingga harapannya pemerintah bisa membantu, apalagi visi HD (Haru-Dhani) yaitu menjadikan Kota Bandung kota kreatif tingkat dunia,” kata Haru Suandharu, Jumat (25/10/2024).

“lewat sejumlah event yang berskala nasional atau Internasional sekaligus MICE yang bjsa menggerakkan sektor ekonomi sehingga pelaku UMKM mendapatkan sarana untuk promosi dan event yang bisa mendongkrak omzet mereka,” tambahnya

Selain itu, blusukan ke wilayah Gedebage tersebut, Haru juga menyempatkan melihat progres jalan exit tol Gedebage tepatnya flyover yang melewati kawasan Adipura.

Haru melihat wilayah Bandung Timur pun sudah mulai padat kendaraan sehingga sering terjadi kemacetan panjang, terlebih wilayah Gedebage ketika weekend dan saat waktu berangkat maupun pulang kerja.

“Kami harap flyover exit tol Gedebage ini bisa cepat diselesaikan, sebab sudah sejak 2016 atau delapan tahun agar sudah bisa dipergunakan yang harapannya bisa segera dituntaskan dan dihubungkan dari Summarecon sampai bypass Jalan Soekarno Hatta agar akses tol dari 149 terbuka sehingga bila mau ke Masjid Al Jabbar dan GBLA tidak dari Cimincrang,” ujarnya.

BACA JUGA: Jeruk dan Target Suara 2 Kali Lipat DPW PKS Jabar di Pemilu 2024

Tak hanya itu, Haru pun mengatakan banyak yang datang dari Stasiun Tegalluar pun bisa langsung ke bypass. Sebab, kata Haru, keluhan masyarakat ke Jakarta sebentar tapi lamanya justru di dalam kotanya bisa satu jam atau lebih.

“Yang saya dengar ini kan masalahnya ialah masalah fisik atau struktural dari flyover tersebut sejak ujicoba selama sebulan terlihat ada penurunan dan tentu saja harus segera diatasi, karena kan sebetulnya sudah diketahui bahwa Gedebage ini dahulunya rawa, artinya konstruksinya harus dari awal didesain dengan tepat sehingga bisa dimanfaatkan karena sayang sekali jika tak terpakai,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Barak Militer
KPAI: Anak Tidur di Velbed, Program Barak Militer Jabar Perlu Evaluasi
Kakak beradik tewas
Pamit Cari Durian, Dua Warga Pesisir Barat Lampung Ditemukan Tewas
visceral fat
Bisa Picu Kematian Dini, Visceral Fat Itu Apa?
Komitmen Farhan Tangani Sampah Jelang 100 Hari Kerja
Komitmen Farhan Tangani Sampah Jelang 100 Hari Kerja
skandal kades sekdes
Skandal Kades dan Sekdes di Lamongan, Diduga Ngamar di Hotel!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

BREAKING NEWS: Tersinggung Pernyataan Dedi Mulyadi, Fraksi PDIP Walk Out dari Paripurna DPRD Jabar

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Persita Tangerang vs Persib Bandung BRI Liga 1 2024/25 Selain Yalla Shoot

5

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB
Headline
Persib Bandung Gagal Amankan Poin Sempurna di Kandang Persita Tangerang
Persib Bandung Gagal Amankan Poin Sempurna di Kandang Persita Tangerang
skandal kades sekdes
Heboh Dugaan Skandal Kades dan Sekdes, Bupati Lamongan Tak Segan Beri Sanksi!
pdip dedi mulyadi
Fraksi DPRD PDIP Jabar Tuntut Klarifikasi Dedi Mulyadi: Bukan Hanya KDM yang Ingin Maju!
walk out PDIP
Tanggapi Walk Out PDIP, Ketua DPRD Jabar: Beri KDM Kesempatan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.