Hari Bhayangkara ke-78, Ini Harapan Jokowi ke Polri

hari bhayangkara ke-78 jokowi_11zon
(Instagram/@jokowi)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta jajaran Polri untuk memegang tinggi institusi. Hal itu, disampaikan dalam kesempatan Hari Bhayangkara ke-78.

Ia juga mengucapkan semangat kepada instansi penegak hukum itu, berharap dapat selalu berani, berinovasi, serta menjaga solidaritas dalam melaksanakan tugas.

“Semangat untuk selalu menjunjung tinggi keberanian, inovasi, solidaritas, dan kehormatan Polri. (Terutama, Red) dalam menjaga Pancasila dan NKRI, serta selalu melayani masyarakat dengan sepenuh hati,” kata Presiden Jokowi dalam ucapan yang diunggahnya di akun Instagram @jokowi, Senin (1/7/2024).

BACA JUGA: Panglima TNI Siap Kirim Pasukan Perdamaian ke Gaza!

“Selamat Hari Ulang Tahun kKe-78 Bhayangkara. Presiden Joko Widodo,” ujar Presiden.

Jokowi juga memperlihatkan karikatur dirinya yang sedang menaiki mobil jeep. Karikatur itu bersimbol, seorang Jokowi sedang memantau kerapihan personel Polri saat upacara.

Polri akan memperingati hari jadinya, yang jatuh pada hari Senin (01/07/2024). Adapun Jokowi akan bertindak sebagai inspektur upacara untuk peringatan HUT Bhayangkara.

Selain acara formal, dalam HUT Bhayangkara ke-78 juga akan menampilkan rangkaian acara hiburan yang menampilkan keberagaman budaya Indonesia.

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengungkapkan, dalam acara itu akan menyiapkan makanan dan minuman gratis bagi masyarakat yang datang ke Monas untuk menyaksikan rangkaian acara. Makanan-minuman gratis itu dari 150 UMKM.

“Mari datang ke acara Pesta Rakyat HUT ke-78 Bhayangkara di Lapangan Monas pukul 14.00 hingga 22.00 WIB. Acara ini gratis, makanan dan minuman yang disediakan oleh 150 UMKM juga gratis,” ucap Trunoyudo, Minggu (30/6/2024).

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya