Harga Tiket, Lokasi dan Daya Tarik Pantai Batu Bolong Canggu Bali

Batu Bolong Canggu
Pantai Batu Bolong Canggu. (instagram/kk_nya05)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Bingung, cari pantai terbaik dengan fasilitas lengkap di Bali? Yuk ke Pantai Batu Bolong di Desa Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.

Pantai Batu Bolong Canggu dapat Anda tempuh dalam waktu sekitar 35 menit dari Kota Denpasar atau 45 menit dari Bandara Ngurah Rai.

Harga Tiket

Jika Anda ingin berkunjung ke wisata pantai ini, Anda tidak perlu khawatir soal harga tiket masuk, karena di pantai ini tidak ada tarif masuk, alias gratis. Anda hanya cukup membayar karcis parkir sekitar dari Rp2.000 hingga Rp5.000.

Pantai Batu Bolong, merupakan salah satu pantai yang paling populer dan diminati baik oleh wisatawan lokal maupun mancanegara.

Batu Bolong Canggu
Berselancar. (instagram/tropical_canggu)

Daya Tarik

Berikut ini merupakan sejumlah daya tarik Pantai Batu Bolong yang berhasil menarik hati para wisatawan.

1. Wisata Selancar

Pantai ini sangat cocok untuk wisata selancar. Ombaknya yang tidak terlalu besar membuatnya sangat ideal untuk para pemula. Wisatawan dapat menikmati pemandangan pantai berwarna biru laut dan berenang di laut yang sangat jernih.

2. Batu Karang Berlubang

Pantai Batu Bolong memiliki batu karang besar yang berlubang. Lubang tersebut terletak menjorok ke arah pantai dan tampak seperti pintu.

Ketika matahari terbenam, sinar matahari akan menembus lubang tersebut sehingga menjadikan pemandangan pantai begitu indah dan banyak ditunggu oleh wisatawan dengan cara mengabadikannya melalui foto.

3. Pura Suci di Atas Batu Karang

Pura ini merupakan tempat beribadat umat Hindu yang terletak di atas batu karang. Nama dari pura tersebut adalah Pura Ratu Bolong, nama yang mirip dengan pantai itu sendiri.

Fasilitas

1. Penyewaan Papan Selancar. Wisatawan dapat menyewa papan selancar di lokasi untuk menikmati aktivitas berselancar.

2. Pantai ini memiliki gazebo yang sangat rapi dan nyaman bagi wisatawan yang ingin beristirahat.

3. Toilet yang sangat bersih dan lengkap.

4. Area parkir yang luas dan mudah diakses.

5. Payung pantai yang dapat digunakan wisatawan untuk beristirahat di bawah sinar matahari.

Aktivitas

Ketika berkunjung ke tempat ini, Anda dapat melakukan sejumlah aktivitas menarik, seperti berselancar, berjemur, serta piknik.

BACA JUGA: Menikmati Wisata di Kebun Kopi dan Rempah-rempah di Alas Harum Ubud Bali

Jika Anda sedang berlibur di Bali, dan ingin mengunjungi wisata yang dapat meninggalkan kesan baik di hati Anda, Pantai Batu Bolong di Desa Canggu, menjadi pilihan yang tepat.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Taman Jomblo Bandung
Menilik Kondisi Terkini Taman Jomblo di Kolong Flyover Pasupati Bandung
Cara mengolah buah srikaya
5 Cara Mengolah Buah Srikaya Jadi Hidangan yang Menggugah Selera
Taman Film Bandung
Kembali Ramai Pasca Revitalisasi, Lihat Tampilan Baru Taman Film Bandung
yamaha r25 terbaru
Yamaha R25 Terbaru Rilis di Indonesia, Kental DNA Balap!
Ricky Five Minutes
Ricky Five Minutes Beri Alasan Dibalik Empat Lagu Hits Ari Lasso
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Perbedaan RAM Laptop dan Komputer: Apa yang Harus Anda Ketahui

4

Profil Satryo Soemantri Brodjonegoro, Menteri Kontroversial yang Didemo 235 Pegawai Kemendikti Saintek

5

Kurir Sat Set JNE Siap Mengantarkan Kebahagiaan dengan Tampilan Baru
Headline
2025 Australian Open - Day 7
Tumbangkan Elena Rybakina, Madison Keys Kunci Tiket Perempatfinal Australian Open
AhsanHendra9_SF_WTF2022_PBSI_20221210
Indonesia Masters 2025, Laga Terakhir 'The Daddies' Sebelum Gantung Raket
Jorge Martin
Manajer Beberkan Fakta Soal Jorge Martin Minta Gaji Tinggi ke Ducati
Martin Zubimendi
Arsenal Tertarik Rekrut Martin Zubimendi, Mikel Merino Hengkang

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.