Harga Pangan, Telur Ayam Ras Naik jadi Rp29.210 Per Kg

Harga Pangan
Ruko Penjual Telur Ayam di Pasar Cicadas Kota Bandung. (Rizky/Teropongmedia)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat harga sejumlah komoditas pangan secara umum fluktuatif per Rabu (23/10/2024) pagi, telur ayam ras naik Rp680 menjadi Rp29.210 per kilogram (kg).

Berdasarkan data dari Panel Harga Bapanas pukul 09.00 WIB, harga pangan di tingkat pedagang eceran secara nasional, beras premium naik 0,65 persen atau Rp100 menjadi Rp15.550 per kg.

Harga Beras

Begitu pun harga beras medium naik 0,07 persen atau Rp10 menjadi Rp13.540 per kg; begitu pun beras stabilitas pasokan dan harga pangan (SPHP) Bulog juga naik 0,32 persen atau Rp40 menjadi Rp12.610 per kg.

Harga Bawang Merah

Selanjutnya harga komoditas bawang merah naik di angka 2,04 persen atau Rp600 menjadi Rp30.070 per kg; begitu pun bawang putih bonggol juga naik 0,67 persen atau Rp270 menjadi Rp40.310 per kg.

Harga Cabai

Berikutnya, harga komoditas cabai merah keriting naik 0,81 persen atau Rp250 menjadi Rp31.090 per kg; lalu cabai rawit merah turun 0,72 persen atau Rp320 menjadi Rp43.830 per kg.

Harga Daging Sapi

Kemudian, harga daging sapi murni turun 0,49 persen atau Rp660 menjadi Rp134.010 per kg; lalu daging ayam ras juga turun 0,14 persen atau Rp50 menjadi Rp36.290 per kg; sementara telur ayam ras naik 2,38 persen atau Rp680 menjadi Rp29.210 per kg.

Harga Kedelai

Berikutnya, harga kedelai biji kering (impor) terpantau naik 0,37 persen atau Rp40 menjadi Rp10.780 per kg; lalu gula konsumsi naik 0,50 persen atau Rp90 menjadi Rp18.040 per kg.

Harga Minyak Goreng

Kemudian, minyak goreng kemasan sederhana naik 0,11 persen atau Rp20 menjadi Rp18.330 per kg; sedangkan minyak goreng curah turun 0,54 persen atau Rp90 menjadi Rp16.510 per kg.

Harga Tepung

Berikutnya harga tepung terigu curah turun 0,69 persen atau Rp70 menjadi Rp10.070 per kg; lalu tepung terigu non curah juga turun 0,53 persen atau Rp70 menjadi Rp13.050 per kg.

BACA JUGA: Update Harga Emas Antam Selasa 22 Oktober 2024

Harga Jagung

Sementara itu, harga jagung di tingkat peternak terpantau naik hingga 3,47 persen atau Rp210 menjadi Rp6.270 per kg; lalu harga garam halus beryodium juga naik 0,52 persen atau Rp60 menjadi Rp11.590 per kg.

Harg Ikan Kebung

Berikutnya, harga ikan kembung terpantau naik 3,31 persen atau Rp1.240 menjadi Rp38.740 per kg; lalu ikan tongkol juga naik 0,47 persen atau Rp150 menjadi Rp31.770 per kg; sedangkan ikan bandeng turun 1,10 persen atau Rp370 menjadi Rp33.140 per kg.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.