Hadirkan ComboFit Jamsostek di Aplikasi My Telkomsel, BPJS Ketenagakerjaan Permudah Pekerja Informal Daftarkan Diri

(Foto: BPJS)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID – Memiliki perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja Indonesia saat ini memang menjadi kebutuhan prioritas.

Seluruh risiko pekerjaan mulai dari risiko kecelakaan kerja, hari tua, pensiun, kehilangan pekerjaan hingga risiko kematian bisa terjadi kapanpun dan di manapun.

BPJS Ketenagakerjaan melalui ComboFit Jamsostek di Aplikasi My Telkomsel, memberikan kemudahan bagi seluruh masyarakat khususnya pengguna operator seluler Telkomsel untuk melindungi dirinya dari seluruh risiko pekerjaan dengan menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Deputi Bidang Kepesertaan Program Khusus dan Keagenan BPJS Ketenagakerjaan I Putu Wiradana mengatakan, kerja sama pihaknya dengan Telkomsel dan FITA dalam Komunitas Sehat ini merupakan langkah penting dalam menyediakan jaminan perlindungan kesehatan yang lebih luas bagi masyarakat khususnya perlindungan saat bekerja atau berusaha serta saat terjadi risiko kematian.

“Melalui Paket ComboFit Jamsostek, kami berharap dapat memberikan akses yang lebih mudah dan terjangkau untuk layanan kesehatan serta perlindungan ketenagakerjaan. Kami percaya kolaborasi ini akan membawa dampak positif yang besar bagi seluruh peserta BPJS Ketenagakerjaan,” ucap I Putu Wiradana melalui keterangan tertulisnya, Jumat (30/8/2024).

Paket ComboFit Jamsostek merupakan sebuah paket bundling Telkomsel pertama di Indonesia yang menyediakan paket data, layanan kesehatan, dan jaminan perlindungan sekaligus.

Bekerja sama dengan aplikasi kesehatan FITA dan BPJS Ketenagakerjaan, Paket ComboFit Jamsostek menawarkan solusi yang mencakup aspek protection dan wellness.

Dengan harga Rp55 ribu melalui MyTelkomsel, pelanggan mendapatkan kuota data hingga 8 GB, langganan FITA Premium Plan selama 30 hari untuk akses ke rencana latihan, resep, artikel, video latihan, Food AI, hingga chat bersama coach, serta Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan yang dapat diaktifkan dengan link aktivasi yang dikirimkan langsung melalui SMS ke device pelanggan.

“Kami terus menyesuaikan dan terus melakukan pendekatan untuk semua segmen pekerja Indonesia, kemudahan bagi pekerja Indonesia dalam mendaftar kami harapkan akan mempercepat jaminan sosial ketenagakerjaan terimplementasi secara menyeluruh. Pekerja silahkan bekerja dengan keras dan bebas cemas, segala risiko serahkan kepada negara melalui BPJS Ketenagakerjaan,” tambah I Putu Wiradana.

Selanjutnya, VP Prepaid Consumer Marketing Telkomsel, Tuty R. Afriza dalam keterangannya mengatakan, Telkomsel meluncurkan solusi kesehatan satu pintu terbarunya, yakni Komunitas Sehat.

Komunitas Sehat yang merupakan solusi kesehatan satu pintu terbaru Telkomsel menjadi komitmen pihaknya sebagai penyedia layanan telekomunikasi digital terdepan untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat Indonesia.

“Dengan solusi digital satu pintu yang mencakup berbagai aspek dalam layanan kesehatan, Telkomsel berharap dapat membuka lebih banyak peluang akses digital layanan kesehatan yang lebih terjangkau dan komprehensif bagi seluruh pelanggan,” terang Tuty R. Afriza.

Peluncuran Komunitas Sehat bertepatan dengan pelaksanaan festival musik dan budaya Cooltura di Bali, yang diselenggarakan dalam bentuk Cooltura Run dengan berbagai aktivitas dan keseruan yang berfokus pada kesehatan.

Hadir di enam kota mulai dari 25 Mei 2024 bersama IndiHome, penyelenggaraan festival Cooltura merupakan upaya Telkomsel untuk memberikan pengalaman tak terlupakan bagi seluruh pelanggan yang telah menginspirasi perusahaan untuk terus berinovasi dan menyajikan layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia.

Sementara itu Kepala Kantor Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Jawa Barat, Romie Erfianto mengatakan pentingnya sinergi kolaborasi dengan pihak eksternal yang berkesinambungan untuk mendukung pencapaian universal coverage sosial ketenagakerjaan.

Telkomsel merupakan salah satunya yakni dengan memunculkan produk paket bundling ComboFIt Jamsostek, ini merupakan salah satu terobosan baru menuju universal coverage.

“Dengan adanya kerjasama dengan Telkomsel yang meluncurkan paket ComboFit Jamsostek, ini merupakan langkah BPJS Ketenagakerjaan dapat hadir lebih dekat dengan para peserta sehingga dapat memudahkan masyarakat untuk mengetahui dan mendapatkan jaminan sosial ketenagkerjaan. Harapannya dengan adanya ini dapat timbul kesadaran masyarakat khususnya di seluruh wilayah Jawa Barat terhadap pentingnya jaminan sosial ketenagakerjaan,” tutup Romie.***

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
anies sampaikan terima kasih
Anies Batal Maju Pilgub Jabar, Ucapkan Terima Kasih ke Parpol!
jeje dan ronal
Jeje dan Ronal Kaget Saat Diusung PDIP Maju di Pilgub Jabar 2024
Pawang Hujan Rara
PJ Gubernur Aceh Tegur Kontraktor Usai Video Pawang Hujan Viral, Mbak Rara Dipulangkan
risma mundur dari kabinet
Temui Jokowi, Risma Mundur dari Mensos Hari Ini!
Harga Emas Antam
Harga Emas Antam Jumat Pagi Naik Rp1.000 jadi Rp1,413 Juta Per Gram
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

PDIP Siap Beri Kejutan di Detik-detik Terakhir, Usung Anies Baswedan - Susi Pudjiastuti di Pilgub Jabar?

3

OJK Provinsi Jawa Barat Ajak 10.000 Mahasiswa Waspada Kejahatan Keuangan Digital

4

Mengangkat Tema Perempuan dan Pangan, Puspa Karima Siap Tampil di Lokovasia 2024

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Health Pass Pintu Masuk Negara
Cegah Potensi Penularan Mpox, RI Terapkan Health Pass Pintu Masuk Negara
Tiga Srikandi Berduel di Pikada Jawa Timur 2024
Seru! Saat Tiga Srikandi Berduel di Pikada Jawa Timur 2024
UEFA Conference League
Chelsea Tersungkur di Markas Servette, Tapi Lolos ke Putaran Final UEFA Conference League 2024/2025
Kepa Arrizabalaga Tinggalkan Chelsea
Kepa Arrizabalaga Tinggalkan Chelsea, Berlabuh di Bournemouth dengan Status Pinjaman