Hadapi Spanyol di Perempat Final Euro 2024 Jerman Dihantui Rekor Buruk

Spanyol di Perempat Final Euro 2024 Hadapi Jerman
Para Pemain Jerman Rayakan Kemenangan (Instagram @ euro2024)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Duel Jerman vs Spanyol pada babak perempat final Piala Eropa akan berlangsung di Stuttgart Arena, Jumat (5/7/2024) pukul 23.00 WIB. Pemenang laga ini akan menghadapi antara Portugal dan Prancis di semifinal.

Dalam laga ini, Jerman dihantui rekor buruk jelang menghadapi Spanyol di perempat final PIala Eropa 2024. Der Panzer -julukan Timnas Jerman sudah 36 tahun belum berhasil mengalahkan Spanyol di Piala Eropa.

Catatan Pertemuan Kedua Tim

Menurut catatan UEFA, Kamis (4/7/2024) Jerman terakhir kali mengalahkan Spanyol di semifinal Piala Eropa edisi 1988. Saat itu, Jerman menang 2-0 atas Spanyol berkat dua gol dari Rudi Völler.

Setelah itu, Jerman selalu kalah dari Spanyol ketika bertemu di turnamen resmi. Der Panzer kalah dari Spanyol di semifinal Piala Dunia 2010 serta final Euro 2008.

Jerman juga menderita kekalahan 0-6 di Nations League dari La Furia Roja empat tahun lalu. Meski begitu, Jerman unggul tipis atas Spanyol dalam rekor pertemuan secara keseluruhan.

Catatan Transfermarkt

Menurut catatan Transfermarkt, Kamis (4/7/2024) Spanyol dan Jerman sudah berhadapan sebanyak 26 kali. Hasilnya, Jerman sudah memetik kemenangan sebanyak sembilan kali, menuai hasil imbang sembilan kali, dan kalah delapan kali.

Akan tetapi, Jerman sedang kesulitan menang melawan Spanyol pada beberapa pertandingan terakhir. Dalam empat pertandingan, Jerman membukukan sebanyak tiga hasil imbang dan menelan sekali kekalahan.

Jerman terakhir kali mengalahkan Spanyol pada laga persahabatan 18 November 2014. Saat itu, Jerman menang 1-0 atas Spanyol.

Meski memiliki catatan yang kurang bagus ketika menghadapi Spanyol, kapten Timnas Jerman Ilkay Gundogan menegaskan timnya tak gentar. Gundogan menyebut, Timnas Jerman yang berlaga di Piala Eropa 2024 memiliki kualitas yang mumpuni untuk mengalahkan Spanyol.

“Kami tidak boleh bersembunyi saat melawan Spanyol. Sebagai sebuah tim, kami bisa melakukan lebih dari sekadar mengimbangi mereka, kami juga punya kualitas ekstrem,” kata Gundogan dilansir dari laman UEFA, Kamis (4/7/2024).

BACA JUGA: Prediksi Skor Perempat Final Euro 2024: Spanyol vs Jerman

Sementara itu, gelandang Spanyol, Joselu, sadar dengan hasil negatif Jerman itu. Tapi, dia menegaskan menghiraukan catatan statistik di masa lalu.

“Di babak gugur, anda harus mengontrol emosi anda di setiap hal. Bukan karena mereka belum mengalahkan kami dalam beberapa tahun terakhir,” kata Joselu dilansir dari laman UEFA, Kamis (4/7/2024).

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
vespa primavera batik
Vespa Primavera Batik Sentuhan Ekslusif, Rilis Mendekati 17 Agustus
Persebaya Surabaya Slavko Damjanovic
Persebaya Surabaya Diperkuat Bek Tengah Asal Montenegro
Smelter zink
Pemberdayaan Lahan untuk Smelter Zinc PT KPC Kalteng Harus Dapatkan Status PSN
insentif mobil hybrid
Insentif Mobil Hybrid Harus di Bawah Mobil Listrik agar Realistis?
Striker Brasil Danilo Alves resmi gabung ke PSS Sleman
2 Striker Brasil Resmi Perkuat PSS Sleman
Berita Lainnya

1

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

2

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

3

Salurkan Dana BSPS, bank bjb Tandatangani MOU dengan Kementerian PUPR

4

Kanada Bungkam Venezuela Lewat Adu Penalti 4-3, Tantang Argentina di Semifinal Copa America 2024

5

Dikabarkan Hilang, WNI di Jepang Ternyata Ditangkap Kasus Narkoba
Headline
Francesco Bagnaia juara MotoGP
Bagnaia Menangkan MotoGP Jerman, Calon Setimya Musim Depan Tempati Posisi Kedua
1 MUHARRAM 1446 H
NU Tetapkan 1 Muharram 1446 H, Hasil Rukhyatul Hilal
penyesalan terbesar manusia
5 Penyesalan Terbesar Manusia Menjelang Ajal
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo
Jersey Olimpiade Timnas Indonesia Dipuji Prabowo: 'Bagus Sekali'