Hacker Peretas Pemprov Jatim dan ITS Ditangkap, Ternyata Lulusan SD!

hacker
(net)

Bagikan

SURABAYA, TM.ID: Polisi menangkap dua hacker yang meretas website Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).

Dua pelaku ini berinisial AT (27) dan MA alias Mr Cakil (23). Tak disangkanya, dua pelaku pemuda ini hanyalah lulusan Sekolah Dasar (SD).

“Kedua tersangka ini, jalur formilnya mereka sampai SD,” kata Wadir Reskrimsus Polda Jatim AKBP Arman, pada Rabu (31/5/2023).

BACA JUGA: Kebobolan! Situs Subdomain Kemenkominfo Disusupi Iklan Judi Online

Kedua pelaku, kata Arman, mempelajari peretasan dengan otodidak. AT mencoba meretas website milik ITS. Sedangkan tersangka MA meretas website Pemprov Jatim.

“Mereka belajar otodidak, kemudian meningkatkan kemampuan melalui komunitas para hacker itu,” papar Arman.

Lebih lanjut, Arman, mereka melakukannya karena eksistensi sebagai validasi pada kalangan hacker. Selain itu, mereka meraup keuntungan dari memasangkan iklan situs judi online.

“Jadi meng-hack suatu situs itu untuk dipampangkan iklan judi online,” ungkap Arman.

“Kenapa harus situs resmi pemerintah. Karena, kalau situs resmi pemerintah itu tidak dilakukan blokir oleh Kominfo. Sehingga apabila dibobol tetap bisa terpampang iklan yang dipasang di situ, sehingga diharapkan banyak yang bisa melihat,” tandasnya.

BACA JUGA: Kominfo Didesak Blokir Situs Judi Online Jelang Ramadhan

(Saepul/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Real Madrid
Jelang Final Copa del Rey, Real Madrid Dapat Kabar Pahit!
penyiksaan hewan taman safari
Video Lawas Penyiksaan Hewan, Tambah Rentetan Polemik Taman Safari!
Lahan SMAN 1 Bandung
Dedi Mulyadi Punya Pandangan Lain Soal Kasus Lahan SMAN 1 Bandung, Simak Penjelasannya!
Jawaban PSKC Cimahi Soal Dugaan Tunggak Gaji Pemain
Jawaban PSKC Cimahi Soal Dugaan Tunggak Gaji Pemain
Persoalkan Ijazah Jokowi, Pengamat Sebut ada Pihak yang ingin Bangunkan Kebencian
Persoalkan Ijazah Jokowi, Pengamat Sebut ada Pihak yang ingin Bangunkan Kebencian
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.