Mozaik Ramadhan

Gus Baha Ungkap Tips Jitu Gapai Lailatul Qadar

gus baha lailatul qadar
(Maarif Jateng)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Ahmad Bahauddin Nursalim (Gus Baha) membagikan pandangannya mengenai potensi besar umat Islam untuk mencapai Lailatul Qadar selama bulan Ramadhan.

Menurut Gus Baha, kunci utama untuk mendapatkan Lailatul Qadar utamanya menjaga sikap istiqomah. Hal ini mencakup konsistensi dalam menunaikan kewajiban puasa Ramadhan serta berjamaah shalat Isya dan shalat sunnah Tarawih.

“Asal puasa, asal selalu berjamaah shalat Isya, shalat Tarawih itu dapat Lailatul Qadar,” kata Gus Baha dalam tayangan Youtube Santri Gayeng, dikutip Rabu (3/4/2024).

BACA JUGA: Salat Lailatul Qadar, Begini Niat dan Tata Cara Lengkapnya

Ia menekankan bahwa kepastian akan mendapatkan malam keistimewaan tersebut tidak selalu bergantung pada tanda-tanda fisik yang familiar bagi masyarakat. Ia juga menegaskan bahwa orang yang tidak melihat tanda-tanda tersebut tetap memiliki kesempatan untuk menemukan Lailatul Qadar.

Menurut hadits Nabi Muhammad, setiap orang Islam yang melaksanakan puasa Ramadhan dengan iman kepada Allah dan mengharapkan pahala hanya dari-Nya, akan mendapatkan Lailatul Qadar. Gus Baha menegaskan bahwa patokan utama adalah keimanan dan harapan pahala dari Allah.

” Wong Nabi Muhammad dawuh tidak demikian. Yang penting, man shoma ramadhana imanan wahtisaban, ya dapat Lailatul Qadar,” ungkap Gus Baha.

Gus Baha juga mengutip pernyataan Sayyidina Utsman, salah satu khalifah, yang menyatakan bahwa orang yang melaksanakan shalat Isya berjamaah setara dengan melaksanakan shalat sunnah sepanjang malam.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Maluku Utara
Jadwal Imsak Wilayah Maluku Utara Hari Ini
Jadwal Imsak Pangandaran
Jadwal Imsak Pangandaran Hari Ini
autofagi saat puasa
Mengenal Autofagi, Detoks Alami Tubuh Saat Puasa
Ammar Zoni
Ammar Zoni Dikabarkan Makin Religius di Penjara, Pacar Baru Ungkap Perubahan Sikapnya
wali kota yogyakarta
Wali Kota Yogyakarta Ogah Mobil Baru, Pilih Gerobak Sampah Seluruh RW
Berita Lainnya

1

2 Orang Meninggal di Puncak Cartenz Papua, Fiersa Besari Ikut dalam Pendakian, Ini Kronologi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Guru Besar AI, Prof. Dr. Suyanto Resmi Dilantik sebagai Rektor Telkom University 2025-2030

5

Pemerintah Pacu Infrastruktur Gas Bumi Menuju Swasembada Energi
Headline
Jadwal Imsak Wilayah Lombok Hari Ini
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini
Pemkot Bandung Segera Miliki BPBD
Perkuat Mitigasi Bencana, Pemkot Bandung Segera Miliki BPBD
Dedi Mulyadi Minta Penghentian Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dedi Mulyadi Minta Penghentian Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.