Golden Boy! Rizki Juniansyah, Berasal dari Keluarga Lifter

Golden Boy Rizki Juniansyah
Lifter Indonesia Rizki Juniansyah memberi hormat saat upacara pengibaran bendera juara kelas 73 kg putra Olimpiade Paris 2024 di South Paris Arena, Paris, Prancis, Kamis (8/8/2024) (Antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menyusul keberhasilannya meraih medali emas di Olimpiade Paris 2024. Profil Rizki Juniansyah sedang banyak dicari masyarakat Indonesia, Rizki mempersembahkan medali emas kedua untuk Tim Indonesia dari cabor angkat besi, Kamis (8/8/2024) malam waktu setempat, atau Jumat dini hari WIB.

Rizki menyelesaikan angkatan dengan total berat 354 kg. Jumlah itu berupa snatch 155 kg dan clean and jerk 199 kg.

Sebelum menjadi juara lifter di Olimpiade Paris 2024, Rizki merupakan juara dunia junior pada 2021 dan 2022 di kelas 73 kg putra.

Rizki memegang rekor dunia senior dalam angkatan total, rekor dunia junior dalam angkatan snatch, dan tiga rekor SEA Games.

Pada 17 Juni 2003 Rizki lahir  dari keluarga atlet dan lebih tepatnya lifter. Ayahnya merupakan mantan atlet angkat besi nasional, Mohammad Yasin yang pernah berprestasi di SEA Games 1983-1993.

Ibunya merupakan atlet angkat besi dari Provinsi Banten, Yeni Rohaeni.

Sejak kecil, Rizki dan kakaknya dilatih ayahnya untuk menjadi atlet angkat besi di sasana milik sendiri. Sebelum menjadi atlet internasional, Rizki telah meniti karier sejak usia muda dan memenangkan medali pada beberapa kejuaraan daerah, yaitu PPLP 2018, Popda, Porprov, dan PON.

BACA JUGA: Atlet Angkat Besi, Rizki Juniansyah: Medali Emas Ini untuk Rakyat Indonesia

Rizki berhasil lolos dalam kualifikasi Olimpiade Paris 2024 setelah menjuarai ajang IWF World Cup 2024 yang diadakan di Phuket, Thailand, pada tanggal 4 April 2024 lalu. Dalam ajang tersebut Rizki mengangkat beban snatch 165 kg dan clean and jerk 201 kg, sehingga mencatat total 365 kg yang saat ini tercatat sebagai rekor dunia.

Sebelumnya Rizki juga telah banyak mengikuti kompetisi Internasional. Ia mendapatkan medali emas pada Kejuaraan Asia Junior 2022 di Uzbekistan, Kejuaraan Dunia Junior 2021 di Uzbekistan dan 2022 di Heraklion, medali perak SEA Games 2021, medali emas SEA Games 2023, medali perak Kejuaraan Asia 2024 di Uzbekistan, medali emas Kejuaraan Dunia 2024 di Thailand.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Soal Pencabulan Santri Di Karawang, Begini Kata Polisi
Soal Pencabulan Santri di Karawang, Begini Kata Polisi
RK siap hadapi anies
RK Siap Lawan Anies di Pilkada DKI, Berharap Tak Lawan Kotak Kosong
anies baswedan PKS-1
Respon Anies Soal PKS Beri Batas Waktu 40 Hari untuk Cari Partai Koalisi
Link streaming Persib
Link Streaming Persib Bandung Vs PSBS Biak Hari Ini
ANIES BASWEDAN PKS
Kecewa dengan Anies, PKS Bakal Gabung dengan KIM?
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Atlet Angkat Besi, Rizki Juniansyah: Medali Emas Ini untuk Rakyat Indonesia

3

Komunitas Warga Kota Bandung Deklarasikan Diri Dukung Sonny Salimi Jadi Walikota Bandung 2024-2029

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Perusahaan Tambang di Weda Tengah Kompak Bersih-bersih Kampung
Headline
Jokowi Anggaran Upacara di IKN Bengkak Itu Wajar
Kata Jokowi Anggaran Upacara di IKN Bengkak Itu Wajar?
3 Ormas Keagamaan Dikabarkan Akan Ambil Tambang
3 Ormas Keagamaan Dikabarkan Susul NU dan Muhammadiyah Ambil Tambang
PKS Umumkan Cagub DKI Baru Akhir Pekan Ini
PKS Umumkan Cagub DKI Baru Akhir Pekan Ini, Sinyal Batal Dukung Anies?
PSBS Biak Bidik Poin Target Tinggi di Kandang Persib Bandung
PSBS Biak Bidik Poin Target Tinggi di Kandang Persib Bandung