Gegara Polusi Udara, Pemerintah Habiskan Rp10 Triliun per Tahun!

Penulis: distopia

polusi udara jakarta
(RRI)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Kementrian Kesehatan (Kemenkes) mengungkapkan, bahwa negara menghabisakan biaya hingga Rp 10 triliun dalam setahun dari pembiayaan BPJS Kesehatan untuk penyakit katastropik (catastrophic diseases) akibat polusi udara.

Wakil Menteri Kesehatan RI, Dante Saksono Harbuwono mengtakan, pihaknya telah melakukan identifikasi berbagai penyakit akibat polusi udara yang bisa menyebabkan pembiayaan tinggi.

“Kalau kita ranking, 5 dari 10 angka pembiayaan kesehatan disebabkan oleh infeksi saluran napas, seperti infeksi saluran pernapasan akut (ISPA), kanker paru, tuberculosis, asma. Itu penyakit pernapasan. Itu menghabiskan dana sekitar 10 triliun setahun dalam pembiayaan BPJS Kesehatan,” kata Dante, Senin (25/9/2023).

Kemenkes menemukan adanya Particulate Matter (PM2.5) atau partikel udara yang berukuran lebih kecil dari atau sama dengan 2.5 µm (mikrometer). PM2.5 ini dihasilkan dari emisi kendaraan yang tidak sempurna, polutan pabrik, dan pembakaran sampah di masyarakat.

BACA JUGA: Pulang Dari Kamboja, Siskaeee Siap Diperiksa Polda Metro

Dante menyebut, dalam satu bulan terakhir infeksi saluran pernapasan terjadi 2-3 kali lipat lebih tinggi atau mencapai 300 ribu di wilayah Jabodetabek. Polusi udara pun menjadi permasalahan esensial dan utama di bidang kesehatan.

“Ini kita tangani dan kita identifikasi serta kita koordinasi dengan kementerian terkait untuk mengurangi PM2.5 ini menjadi polutan utama di masyarakat,” kata dia.

Bahkan, Ia mengatakan jika penyakit-penyakit yang diakibatkan dari polusi udara didiamkan, akan menjadi lebih banyak lagi.

“Tidak hanya saluran pernapasan, mungkin juga terjadinya kanker yang lebih cepat. Untuk itu ini menjadi masalah serius yang harus segera dimitigasi,” pungkas dia.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Maevening RM1S
Maeving RM1S Meluncur, Motor Listrik Gaya Jadul
Razia sel dan tes urine
Lapas Cianjur Gelar Razia dan Tes Urine, Pastikan Tak Ada Narkoba dan Ponsel
Prestasi mahasiswa USK
Tim Rimueng Nanggroe USK Harumkan Aceh di Ajang Siginjai Mining Competition 2025
Cirebon menjadi sentra ikan nila
Kabupaten Cirebon Menuju Sentra Ikan Nila Nasional
Inovasi LAJUR PESAT
Kasus HIV/AIDS Meningkat, Dinkes Kabupaten Majalengka Luncurkan Inovasi 'LAJUR PESAT'
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS
Headline
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
ibu bawang (2)
Polisi Seret Pelaku Hajar Ibu-Ibu Pencuri Bawang di Pasar Boyolali
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.