Gedung Vihara Cilincing Kebakaran, Kerugian Capai Rp1 Miliar Lebih

Penulis: usamah

Gedung Vihara Cilincing Kebakaran, Kerugian Capai Rp1 Miliar Lebih
Insiden kebakaran di gedung vihara, di Cilincing, Jakarta, pada Senin (9/6/2025) (Gulkarmat Jakarta Utara)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Kebakaran di gedung vihara, di Cilincing, Jakarta, Senin (9/6/2025), menyebabkan kerugian lebih dari Rp1 miliar. Pernyataan tegas ini, diungkapkan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.

“Objek terbakar di gedung vihara dengan luas 300 meter persegi. Total kerugian akibat kebakaran ini ditaksir Rp1 miliar lebih,” kata Kepala Seksi Operasi Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Gatot Sulaiman dalam keteranganya seperti dilansir Antara, di Jakarta, Senin (9/6/2025).

Gatot pun membeberkan, kronologi kebakaran gedung vihara di Cilincing tersebut. Kebakaran gedung viraha itu, diduga kuat akibat konsleting listrik.

Baca Juga:

Bencana Ekologis, Hutan Lindung Danau Toba Kabupaten Toba Dilanda Kebakaran Hebat

Ribuan Warga Korban Kebakaran Penjaringan Mengungsi ke Lahan Kosong

“Berdasarkan keterangan dari saksi, saksi sedang tidur dan mendengar seperti suara hujan. Lalu dia bangun dan melihat plafon gedung sudah terbakar,” ucap Gatot.

Setelah melihat api membesar, kata Gatot, saksi tersebut langsung meminta pertolongan kepada petugas damkar. Petugas mendapatkan informasi kebakaran yang membakar gedung vihara sekitar pukul 01.24 WIB.

“Langsung melakukan pemadaman pada pukul 01.36 WIB. Api berhasil dipadamkan pada pukul 03.14 WIB,” ucapnya.

Dalam memadamkan api di gedung vihara itu, Gatot menuturkan, pihaknya mengerahkan 47 personel. Dalam insiden menyeramkan itu, dipastikannya tidak ada korban jiwa.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, api berhasil dipadamkan, ada 130 kepala keluarga yang dapat diselamatkan. Mengerahkan 47 personel damkar dengan 13 unit mobil pemadam dalam misi itu,” ujarnya. (_usamah kustiawan)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tarif Listrik
CEK FAKTA: Tarif Listrik Nasional Naik Mulai Juli 2025?
Investasi Bandara Kertajati
Potensi Gak Jelas, Pemkab Majalengka Batalkan Investasi Rp150 M ke Bandara Kertajati
Pelecehan seksual Purwakarta
Kasus Pelecehan Seksual Guncang Purwakarta, Disdik Siapkan Surat Edaran Pengamanan Siswa
Maka cavalry duta sheila on 7
Maka Cavalry Duta Sheila On 7, Modifikasi Spesial!
uji tabrak toyota innova zenix
Hasil Uji Tabrak Toyota Innova Zenix di India, Proteksi Baik untuk Keluarga
Berita Lainnya

1

Ketum Bomber Siap Dukung dan Jaga Kondusifitas Piala Presiden 2025

2

Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung

3

Harga BBM Pertamina, Shell Hingga Vivo Resmi Naik! Ini Daftarnya

4

Cek! Kisi-kisi Ujian Tes Terstandar SPMB Jabar 2025

5

Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot
Tarian Aceh Ratoh Jaroe - Instagram Apple
Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh
hamdan att meninggal
Legenda Dangdut Hamdan ATT Meninggal Dunia, Tinggalkan Warisan Abadi
2f1b6297-de61-4066-87c5-c232ab77feb0
Hari Bhayangkara ke-79, Pemkot Bandung dan Polrestabes Sinergi Jaga Bandung Tetap Aman

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.