Kafe Baru di Bandung, Cocok untuk WFH!

Gadis Desa Cafe.
Gadis Desa Cafe . (instagram/hangout.oi)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Gaya hidup saat ini, sedang marak menggunakan kafe selain sebagai tempat nongkrong, juga banyak yang menjadikannya untuk tempat bekerja atau WFC. Di tengah pilihan Kafe di Bandung, Gadis Desa Cafe menawarkan kafe di pinggir sungai, sehingga memberikan suasana asri dan menambah kesan alami.

Kafe yang baru dibuka pada awal Februari 2024 ini langsung mencuri perhatian pengunjung, karen atmosfernya yang cukup unik. Meskipun terletak di tengah kota, karena berada dekat pinggir sungai, kafe ini tetap menawarkan suasana yang tenang dengan gemericik air yang menyegarkan.

Gadis Desa Cafe
Gadis Desa Cafe . (instagram/hangout.oi)

Mengenal Gadis Desa Cafe

Kafe ini didesain dengan mengusung konsep industrial yang elegan, dengan area tempat duduk yang luas dan beragam, mulai dari semi indoor, indoor, hingga outdoor yang menghadap langsung ke sungai.

1. Keunikan di Setiap Sudut

Keunikan inilah yang membuat kafe ini dijuluki Gadis Desa Cafe, menggambarkan keindahan pedesaan yang disatukan dengan sentuhan perkotaan. Saat memasuki kafe, pengunjung akan disambut dengan coffee bar dua sisi yang indah dengan sentuhan kayu yang memikat.

2. Menu Lezat untuk Dinikmati

Berbagai menu lezat tersedia di kafe ini, mulai dari hidangan utama hingga minuman segar. Beberapa di antaranya meliputi mie godog Jawa, tahu cabai garam, nasi goreng desa, spaghetti aglio olio, kwetiau goreng, pisang karamel, floare berry, caffe latte, V60, es kopi susu disa, milkshake strawberry, dan mojito lychee.

Informasi Lokasi dan Jam Buka

Kafe ini berlokasi di Jalan Pinus Raya Barat, Perumahan Jl. Pd. Hijau Indah No.73A, Kota Bandung.

Kafe ini buka setiap hari mulai dari pukul 11.00 hingga 22.00 WIB, dengan pesanan terakhir diterima pada pukul 21.00.

BACA JUGA: 6 Rekomendasi Kafe yang Cozy di Bandung

Anda dapat mengaskes informasi lebih lanjut melalui akun resmi Instagramnya yaitu @gadisdesacafe.bdg.

Meskipun kafe yang terbilang cukup baru, Gadis Desa Cafe Bandung menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang sering melakukan WFC. Suana gemericik air bersanding dengan beragam menu pilihan yang ada di kafe ini, akan membuat anda lebih rileks dalam mengerjakan pekerjaan anda.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.