Fulham Capai Kesepakatan dengan Burnley untuk Transfer Sander Berge

Fulham
Foto: @sanderberge8

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Klub Liga Primer Inggris, Fulham, dilaporkan telah mencapai kesepakatan dengan klub Divisi Championship, Burnley, untuk transfer gelandang asal Norwegia, Sander Berge, pada bursa transfer musim panas ini.

Dilansir dari Sky Sports pada Selasa, Fulham dikabarkan merogoh kocek sekitar 25 juta poundsterling atau setara dengan Rp501 miliar untuk mendapatkan jasa Berge. Gelandang berusia 26 tahun itu diperkirakan akan menjalani tes medis hari ini sebagai bagian dari proses transfer.

Kesepakatan ini menjadi pencapaian penting, yang berhasil mengungguli Manchester United dalam perebutan Berge. United sebelumnya sempat membuka negosiasi dengan Burnley pada akhir pekan lalu, namun Fulham bergerak lebih cepat untuk mengamankan tanda tangan sang pemain.

Setelah memastikan kedatangan Berge, Fulham kini dilaporkan tengah fokus untuk mendatangkan bek tengah asal Denmark, Joachim Andersen, dari Crystal Palace. Namun, proses negosiasi antara kedua klub masih menemui kendala, mengingat Crystal Palace meminta harga sebesar 40 juta poundsterling (Rp802 miliar), sementara tawaran terakhir Fulham baru mencapai 30 juta poundsterling (Rp601 miliar).

Selain Andersen, Fulham juga dikabarkan tertarik mendatangkan bek Aston Villa, Diego Carlos. Namun, penawaran mereka sebelumnya telah ditolak oleh pihak Villa.

BACA JUGA:Emile Smith Rowe Pecahkan Rekor Transfer Fullham

Dengan keberhasilan mendatangkan Berge, Fulham tercatat telah merekrut empat pemain baru di musim panas ini. Sebelumnya, mereka telah mengamankan jasa Emile Smith Rowe, Jorge Cuenca, dan Ryan Sessegnon.

Keputusan Fullham FC untuk merekrut Berge tidak terlepas dari penampilan impresifnya bersama Burnley musim lalu di kompetisi Liga Primer Inggris dan Piala Liga Inggris. Selama musim 2023/2024, Berge mencatatkan 40 penampilan dengan kontribusi dua gol dan dua assist dari total 3.006 menit bermain. Namun, meskipun tampil baik, Berge tidak mampu membantu Burnley untuk menghindari degradasi di akhir musim.

 

 

(Mahendra/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
menteri satryo didemo-1
Menteri Satryo Ungkap Alasan Dibalik Demo Pegawainya
sekolah tak ada guru Nias
Menko PMK Buka Suara Soal Sekolah Tak Ada Guru di Nias
IMG_20241129_170023
Haidar Alwi Ungkap Pemilik SHGB Lahan Pagar Laut Tangerang Terafiliasi Agung Sedayu, Aguan dan Keluarga
IMG-20250116-WA0016
Ahmad Agung Berpotensi Jalani Debutnya Bersama Persib di Laga Kontra Arema FC
Komentar Gervane Kastaneer Usai Laga Debutnya
Ini Alasan Gervane Kastaneer Pilih Nomor Punggung 8 Bersama Persib
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Perbedaan RAM Laptop dan Komputer: Apa yang Harus Anda Ketahui

4

Menteri Satryo Didemo Pegawai Sendiri, Arogan Suka Main Tampar

5

Profil Satryo Soemantri Brodjonegoro, Menteri Kontroversial yang Didemo 235 Pegawai Kemendikti Saintek
Headline
Liverpool
Dietmar Hamann Yakin Mohamed Salah Lebih Bersinar di Bayern Munich
2025 Australian Open - Day 7
Tumbangkan Elena Rybakina, Madison Keys Kunci Tiket Perempatfinal Australian Open
AhsanHendra9_SF_WTF2022_PBSI_20221210
Indonesia Masters 2025, Laga Terakhir 'The Daddies' Sebelum Gantung Raket
Jorge Martin
Manajer Beberkan Fakta Soal Jorge Martin Minta Gaji Tinggi ke Ducati

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.