French Open 2025 Siapkan Upacara Khusus untuk Mengenang Rafael Nadal

Penulis: Budi

Rafael Nadal Umumkan Pensiun
Rafael Nadal Umumkan Pensiun (Instagram @rafaelnadal)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Turnamen Grand Slam French Open 2025 akan menggelar upacara penghormatan khusus bagi legenda tenis Spanyol, Rafael Nadal, yang resmi pensiun dari dunia tenis profesional pada akhir musim lalu.

Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Direktur Turnamen French Open, Amelie Mauresmo, dalam konferensi pers jelang digelarnya turnamen di Roland Garros, Paris.

Upacara tribut tersebut dijadwalkan berlangsung pada hari pembukaan French Open, Minggu, 25 Mei 2025, di Court Philippe Chatrier, setelah tiga pertandingan pada sesi siang hari.

Sepanjang kariernya, Nadal dikenal sebagai “Raja Tanah Liat” dengan torehan 14 gelar French Open, menjadikannya petenis dengan jumlah kemenangan terbanyak di satu turnamen Grand Slam.

Ia mencatatkan rekor luar biasa di Roland Garros dengan 112 kemenangan dan hanya 4 kekalahan dari 19 kali penampilannya di sana.

Gelar French Open pertama Nadal diraih pada tahun 2005 saat melakukan debut Grand Slam. Total, Nadal mengoleksi 22 gelar Grand Slam sepanjang kariernya.

BACA JUGA:

Rafael Nadal Akan Terima Tribut di Roland Garros 2025

Nadal terakhir kali tampil di French Open pada 2024 lalu, di mana ia harus tersingkir di babak pertama usai kalah dari Alexander Zverev.

Ia menutup kariernya di ajang Davis Cup Finals 2024 di Malaga, Spanyol, dalam pertandingan terakhir melawan Belanda.

Presiden Federasi Tenis Prancis, Gilles Moretton, menyebut bahwa penghormatan kepada Nadal ini akan dilakukan secara megah dan layak.

“Akan ada sesuatu yang besar untuk Rafael Nadal. Ini adalah tribut yang sesungguhnya. Kami memiliki ikatan emosional yang kuat dengannya. Penghormatan di Davis Cup bukanlah bentuk penghormatan yang layak diterimanya,” ujar Moretton kepada media setempat, dikutip Minggu (20/4/2025).

Ia juga mengungkapkan bahwa rencana ini telah dibicarakan dengan Nadal sejak Desember tahun lalu.

“Kami menemui Nadal di rumahnya bersama Amélie Mauresmo untuk berdiskusi mengenai penghormatan ini, sekaligus masa depannya,” pungkasnya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bocah jatuh bus
Bocah Jatuh dari Bus Mabes AD hingga ke Tengah Tol, TNI AD Beri Penjelasan
kurir paket dianiaya
Nestapa Kurir Dianiaya Pembeli Paket di Madura, Dicekik hingga Uang Dirampas!
dbd kota bandung
4 Warga Kota Bandung Meninggal Akibat DBD
kpk bobby
KPK Tunggu Apa untuk Periksa Bobby Nasution?
Futbox
Viral Olahraga Futbox, Gabungkan Sepak Bola dan Tinju
Berita Lainnya

1

Ketum Bomber Siap Dukung dan Jaga Kondusifitas Piala Presiden 2025

2

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang

3

Gold's Gym Mendadak Tutup Hampir Seluruh Cabang, Member Tuntut Refund Rp4,4 Miliar!

4

Pay Per View Byon Combat: Meninjau Salah Satu Konsep Bisnis Heart dan Hub Combat Sport Asia 

5

Hingga Mei 2025, APBN Jawa Barat Surplus Rp11,79 Triliun
Headline
Gunung Tangkuban Parahu - Dok Badan Geologi
Gunung Tangkuban Parahu Catat 130 Gempa dalam Sehari
Susi Air Terbang Lagi, Husein Mulai Hidup, Farhan Siapkan Strategi Rute Baru Hingga Jet Kembali
Susi Air Terbang Lagi, Husein Mulai Hidup, Farhan Siapkan Strategi Rute Baru Hingga Jet Kembali
Timnas Putri Indonesia
Link Live Streaming Timnas Putri Indonesia vs Pakistan Kualifikasi Piala Asia Putri 2026 Selain Yalla Shoot
kawasan produksi tahu cibuntu kebakaran
Kawasan Produksi Tahu Cibuntu Dilalap Si Jago Merah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.