Film Terakhir The Conjuring Resmi Tayang September 2025!

Penulis: Anisa

The Conjuring
(Movie Web)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — New Line Cinema umumkan tanggal rilis untuk film terakhir dalam franchise The Conjuring. Sebelumnya, film ini diberi judul The Conjuring: Last Rites, namun untuk sementara diganti jadi Untitled Conjuring Finale dan akan tayang di bioskop pada 5 September 2025.

Film ini rencananya akan jadi penampilan terakhir Vera Farmiga dan Patrick Wilson dalam seri horor. Berdasarkan kisah nyata dari Ed dan Lorraine Warren, franchise ini mungkin akan mengangkat salah satu dari banyak kasus supernatural untuk film terakhirnya.

Selain Vera Farmiga dan Patrick Wilson, beberapa figur lainnya juga akan kembali di film keempat dalam seri film ini. David Leslie Johnson-McGoldrick yang menulis naskah untuk The Conjuring 2 dan The Conjuring: The Devil Made Me Do It akan kembali menulis skenario.

Pada awal tahun ini, Michael Chaves juga diumumkan sebagai sutradara untuk film keempat, setelah sebelumnya menggarap The Devil Made Me Do It dan The Nun II.

Sementara James Wan yang kembali jadi produser mengisyaratkan bahwa film ini mungkin akan jadi penutup dari franchise The Conjuring yang begitu populer.

“Ya, kami sedang mengerjakannya sekarang. Dengan film-film Conjuring, kami selalu sangat cermat. Kami ingin memastikan setiap detailnya benar, dan emosi dari kisah Warren yang ingin kami sampaikan benar-benar tersampaikan. Jika ini memang akhir dari cerita mereka, kami ingin memastikan bahwa ini adalah kisah yang tepat untuk diceritakan,” kata James Wan.

Film keempat yang sekarang disebut-sebut sebagai finale menunjukkan bahwa mereka telah menemukan cerita yang layak untuk mengakhiri petualangan berburu hantu Ed dan Lorraine di layar lebar.

BACA JUGA: Penting Ketahui Urutan Menonton Film The Conjuring Ini!

Meskipun begitu, para penggemar tidak perlu mengucapkan selamat tinggal pada film ini, karena sebelumnya diumumkan bahwa Warner Bros. sedang mengembangkan serial televisi berdasarkan file kasus Warrens.

Detail tentang serial ini masih minim, namun banyak yang menduga jika serial ini akan jadi prekuel dari versi filmnya, kisahnya tentang Ed dan Lorraine ketika mereka memulai karier dalam dunia demonologi.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Gunung Dukono Erupsi
Gunung Dukono Erupsi Lagi, Kolom Abu Membumbung 700 Meter
Profil dan Karier Arya Daru Pangayunan, Tewas Terlilit Lakban
Profil dan Karier Arya Daru Pangayunan, Tewas Terlilit Lakban
khofifah diperiksa kpk-1
KPK Periksa Khofifah di Polda Jawa Timur Besok
PSK IKN-1
DPR Cecar Isu PSK Menjamur di IKN, Basuki: Sudah Tidak Ada
Pengalaman Konser Dalam Bioskop: Fenomena Film Konser yang Mendunia
Pengalaman Konser Dalam Bioskop: Fenomena Film Konser yang Mendunia
Berita Lainnya

1

Wartawan TV Nasional Diintimidasi Saat Liput Aduan Orang Tua Siswa di Disdik Kota Bandung

2

Diduga Korupsi, Eks Menteri Rusia Ditemukan Tewas Tertembak Usai Dipecat Putin

3

Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor

4

Sejumlah Sekolah Swasta di Purwakarta Terancam Tutup, Gegara Kebijakan Pemprov Jabar

5

Dampak Kehadiran Ole Romeny dan Marselino Ferdinan di Piala Presiden 2025 Menurut Zahaby Gholy
Headline
Uji Coba Biodigester di Pasar Gedebage, Solusi Sampah Kota Bandung Mulai Diuji Lapangan
Uji Coba Biodigester di Pasar Gedebage, Solusi Sampah Kota Bandung Mulai Diuji Lapangan
Indonesia vs Thailand
Link Live Streaming Timnas Voli Indonesia vs Thailand SEA V League 2025 Selain Yalla Shoot
SPMB Jabar 2025
Hasil SPMB Jabar 2025 Tahap Dua Diumumkan, Wajib Daftar Ulang!
gempa bumi banten
Gempa Bumi Magnitudo 5,4 Guncang Sumur Banten, Terasa Hingga Lampung

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.