MADRID,TM.ID : Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil melaju ke babak 16 besar turnamen Spain Masters 2023 setelah mengalahkan pasangan Kevin Lee/Ty Alexander Lindeman asal Kanada pada pertandingan pertama, Selasa waktu setempat.
Fajar/Rian yang menempati peringkat satu dunia menunjukkan permainan superior mereka dengan mencatatkan skor 21-9, 21-13 pada pertemuan pertama mereka melawan Lee/Lindeman yang menempati peringkat ke-50 dunia.
Mereka sempat kesulitan di awal gim pertama setelah tertinggal 1-2. Namun, Fajar/Rian berhasil tampil dominan dengan lima poin beruntun yang membuat mereka unggul hingga akhir gim pertama.
Di gim kedua, Lee/Lindeman mencoba memberikan perlawanan yang lebih sengit, tetapi Fajar/Rian tetap mengendalikan pertandingan dan memastikan kemenangan dengan poin 21-13.
BACA JUGA: Pram/Yere Menang Mudah pada Babak Pertama Spain Masters 2023
Meski begitu, ganda putra Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, harus mengakui keunggulan pasangan Shuntaro Mezaki/Haruya Nishida asal Jepang dengan skor 21-18, 21-23, 17-21.
Sedangkan, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Bagas/Fikri melewati babak pertama dengan kemenangan rubber game kontra Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren asal Thailand dengan skor akhir 21-13, 18-21, 21-15.
Sedangkan Pram/Yere juga lolos ke babak kedua berkat kemenangan mudah yang didulang atas wakil Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi, dengan dua gim langsung 21-9, 21-12.
(Budis)