Dua Tahun Terakhir, PANDI Temukan Ribuan Serangan Phishing Pada Domain “.id”

Foto - Web -

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Ketua Dewan Pengurus Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) Yudho Giri Sucahyo mengatakan, pihaknya menemukan ribuan serangan phishing pada domain “.id” selama kuartal ketiga 2022.

Menurut Yudho, dua tahun terakhir banyak pelaku kejahatan yang menggunakan domain “.id” untuk phishing, pergeseran dari yang sebelumnya menggunakan domain “.com”.

Laporan Indonesia Anti-Phishing Data Exchange (IDADX), divisi PANDI untuk menjaga domain “.id” digunakan sebagai situs phishing, ditemukan 7.988 serangan phishing pada kuartal III 2022. Terdapat 181 situs unik dengan domain “.id” yang digunakan untuk serangan phishing pada periode itu.

IDADX menemukan serangan phishing di Indonesia cenderung naik setiap kuartal pada 2022. Pada kuartal I, lembaga itu menemukan 1.613 serangan pishing pada domain “.id”, sementara pada kuartal II sebanyak 4.902.

“Rata-rata situs web yang menjadi korban adalah subdomain,” kata saat jumpaPers secara virtual Yudho, Selasa (27/12/2022).

BACA JUGA: Patut Disayangkan, Pelaku Usaha Indonesia Kebanyakan Masih Gunakan IP Kreatif Luar Negeri

PANDI menemukan masih ada pengelola yang fokus menjaga domain utama, sementara subdomain kurang terjaga sehingga penjahat siber melihat celah dan menggunakannya untuk phishing.

PANDI juga melihat ada pergeseran pola serangan phishing, pada kuartal III serangan phishing paling banyak dialamatkan kepada lembaga pemerintahan (68 persen). Sementara pada kuartal sebelumnya, menurut PANDI, serangan phishing banyak terjadi pada sektor keuangan, termasuk teknologi finansial.

Pergeseran serangan phishing salah satunya adalah karena tahun ini Indonesia mengadakan forum G20.

Temuan lainnya untuk kuartal ini adalah pelaku kejahatan siber menyalahgunakan protokol HTTPS untuk situs phishing. Pada 2019, menurut PANDI, protokol HTTPS tidak digunakan oleh pelaku phishing.

Selama lima tahun belakangan, IDADX PANDI menemukan total 34.622 laporan phishing pada domain “.id”.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Samsung Galaxy Z Flip6
Kecanggihan Samsung Galaxy Z Flip6 Memikat Hati Vidi Aldiano, Pevita Pearce, dan Anya Geraldine
Bigetron Alpha
Roster Bigetron Alpha MPL ID S14 Diumumkan: Siap Bangkit dari Kegagalan Playoff
Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3
Memori Penuh? Ini 3 Cara Mudah Hapus Cache di Hp Samsung
Menjinakan kuda
5 Cara Mudah Menjinakan Kuda, Patut Dicoba
Kuliner prancis
8 Kuliner Prancis Ini Wajib Dicoba Saat Nonton Olimpiade Paris 2024
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Buah Batu Corps Dukung Kang Arfi Rafnialdi Maju Pilwalkot Bandung 2024

4

Prospek Bisnis PWB Sebagai Perusahaan Jasa Pengangkut Pertambangan di Indonesia Tahun 2024

5

10 Tips Persiapan Lolos Wawancara Beasiswa LPDP
Headline
David de Gea
David de Gea Diisukan Akan Bergabung dengan Genoa di Serie A
semifinal Piala Presiden 2024
Arema FC Lolos ke Semifinal Piala Presiden 2024 Setelah Bantai Madura United 5-0
Malut United FC
Malut United FC Sambut Kedatangan Pemain Baru Jorge Ivan Correa
giant jola
Gian Zola Bergabung dengan Persita Tangerang untuk Liga 1 Musim Depan