DPR Minta TVRI dan RRI Tak Siarkan Konten yang Rendahkan Martabat

TVRI
Anggota Komisi I DPR RI Christina Aryani. (web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Anggota Komisi I DPR RI, Christina Aryani meminta, lembaga penyiaran publik (LPP) Televisi Republik Indonesia (TVRI) dan LPP Radio Republik Indonesia (RRI) tidak menyiarkan hal-hal yang merendahkan harkat dan martabat manusia.

“Saya harap TVRI dan RRI tidak menggaungkan hal-hal dehumanisasi, merendahkan martabat manusia,” ujar Christina dalam rapat dengan pendapat antara LPP TVRI dan LPP RRI dengan Komisi I DPR di Jakarta, Selasa (24/12/023).

Christina mengatakan, saat ini terdapat fenomena mengemis daring yang dilakukan masyarakat melalui platform digital seperti TikTok.

Dia menilai, cara-cara mengemis daring yang dilakukan tergolong telah merendahkan harkat dan martabat manusia, seperti lansia yang mandi lumpur dan lain sebagainya.

BACA JUGA: Kemenkumham Bocorkan 5 Misi Penting KUHP Baru

Dia pun meminta kepada LPP TVRI dan RRI untuk mengambil peran dalam mengembalikan martabat Indonesia sebagai bangsa yang beradab.

“Jadi bapak-bapak dan ibu-ibu di sini punya peran penting untuk bagaimana mengembalikan martabat bangsa sebagai bangsa yang beradab,” ucap Christina.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Utama LPP TVRI Iman Brotoseno memastikan bahwa pihaknya tidak akan menyiarkan hal-hal yang melecehkan kemanusiaan maupun merendahkan harkat dan martabat manusia, baik di siaran terestrial maupun di media sosial.

“Nanti Ibu bisa cek di TikTok kami, di Instagram kami, kami tidak pernah melakukan hal-hal yang melecehkan kemanusiaan dan seperti bagaimana yang kita lihat di berbagai platform. Saya rasa ini komitmen kami untuk menjaga itu semua, termasuk dalam penyiaran di terestrial juga,” kata dia.

Hal senada juga disampaikan Dirut LPP RRI Hendrasmo. Dirinya sepakat untuk tidak menyiarkan isu-isu yang mendehumanisasi dan lebih mengedepankan isu yang mengangkat martabat manusia.

“Kami sepakat sekali untuk tidak terjebak kepada isu-isu yang mendehumanisasi dan mengedepankan martabat kemanusiaan. Kita akan concern sekali,” kata dia.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Timnas Kosta Rika
Prediksi Timnas Kosta Rika vs Timnas Paraguay matchday terakhir Grup D Copa America 2024
Timnas Brasil
Prediksi Timnas Brasil vs Timnas Kolombia Matchday Terakhir Grup D Copa America 2024
Makanan Penutup
8 Rekomendasi Makanan Penutup di Acara Ulang Tahun
Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak Wisata Bogor yang Terapit Bukit 1.400 Mdpl
Ombak Laut Ancol
Ombak Laut Ancol Jadi Restoran Favorit Warga Jakarta
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
Headline
Doa Nabi Adam
Keutamaan Doa Nabi Adam, Sumber Kekuatan Umat Muslim
Grup D Euro 2024 Semakin Ketat
Hasil Belanda vs Rumania Euro 2024, Menang Telak 3-0 De Oranje ke Perempat Final
Bojan Hodak dan Goran Paulic di Perayaan Pawai Persib Juara. (RF/Teropongmedia)
Kebersamaan Goran Paulic dan Persib Bandung Resmi Berakhir
penipuan lowongan kerja Hacker PDNS Janji Bagikan Kunci
Hacker PDNS Janji Bakal Bagikan Kunci Data Gratis