Diskar PB Kota Bandung Catat Sebanyak 240 Kejadian Kebakaran di Kota Bandung Periode Januari-September

Diskar PB Kota Bandung Catat Sebanyak 240 Kejadian Kebakaran
Kebakaran di Pasar Induk Caringin Kota Bandung (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, mencatat sebanyak 240 kasus kebakaran di Kota Bandung periode Januari hingga September 2024.

Kepala Bidang Kesiapsiagaan Operasi Pemadaman dan Penyelamatan Diskar PB Kota Bandung, M Yusuf Hidayat mengatakan, sebanyak 240 kali kejadian kebakaran di Kota Bandung bervariatif, mulai dari pemukiman hingga alang-alang.

“Jadi kebakaran ini bervariatif, ada di pemukiman, alang-alang, hingga pasar, sehingga keseluruhannya itu 240 kali untuk sampai dengan bulan September,” kata Yusuf Hidayat, Senin (9/9/2024).

Menurutnya, pada hari kemarin Minggu (8/9/2024) pihaknya menerima laporan ada kejadian kebakaran di tempat pembuangan sampah. Namun, menurutnya dengan musim penghujan saat ini masih bisa berpotensi kebakaran dengan cuaca tersebut.

“Kalau tidak salah kemarin saya terima laporan itu di tempat pembuangan sampah yang pinggir jalan,” ucapnya.

“Tapi dengan cuaca seperti saat ini masih berpotensi terjadi kebakaran,” tambahnya.

Sebab, potensi kebakaran tak melihat apapun, tidak mengenal musim, mengenal tempat, maupun seseorang.

“Tapi seperti misalnya musim hujan atau lagi musim hujan tetap potensi terjadinya kebakaran, apalagi kalau musim kemarau potensinya akan lebih tinggi,” ujarnya.

BACA JUGA: Diskar PB Kota Bandung Ungkap Kekurangan Anggaran Perawatan Armada

Selain itu, Yusuf pun mengatakan, hal tersebut terjadi disebabkan oleh beberapa faktor, seperti udara panas maupun angin kencang.

“Ada beberapa faktor, karena kan kalau kebakaran itu ada beberapa, seperti adanya udara yang panas, adanya udara seperti ada angin, adanya bahan yang mudah terbakar, nah ini potensi-potensi kebakaran itu di dua musim ini,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
IKN Longsor
Jalan Akses ke IKN Terganggu Akibat Longsor!
Kue Jahe Natal
Renyah! Resep Kue Jahe untuk Hangatkan Perayaan Natal
Kapan natal dirayakan
Sejak Kapan Natal Dirayakan pada 25 Desember? Simak Ulasan Ini
Kenaikan PPN 12%
Baskara Putra Tolak Kenaikan PPN 12% di Big Bang Festival
Alwi Farhan
PBSI Fokus Persempit Kesenjangan Pemain Muda dan Senior di Pelatnas Cipayung
Berita Lainnya

1

25 Link Download Kartu Ucapan Natal dan Tahun Baru 2024, Bisa Langsung Digunakan

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

4

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

5

BNN Jawa Barat Musnahkan 23,4 Kg Ganja dan 487,68 Gram Sabu
Headline
Jorge Martin
Jorge Martin Bicara Realistis Bersama Aprilia di MotoGP 2025
'Boxing Day' Liga Primer Inggris
Lengkap! Berikut Jadwal 'Boxing Day' Liga Primer Inggris 2024-2025
Menag Meninjau Sejumlah Gereja di Jakarta
Menag Meninjau Sejumlah Gereja di Jakarta, Berpesan: Cinta Damai
Roberto Mancini Curhat
Roberto Mancini Curhat, Sesali Keputusannya Tinggalkan Italia demi Arab Saudi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.