BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemain bertahan Persib Bandung, Henhen Herdiana tak terbebani dengan jadwal pada di bulan September kali ini. Menurut Henhen Herdianan padatnya jadwal tersebut memberi sejumlah keuntungan bagi Persib dalam meningkatkan kualitas permainannya.
Henhen Herdiana menilai, Persib secara terus menerus mempersiapkan timnya di masa persiapan kali ini. Persiapan ini bertujuan agar daya tahan tim Persib Bandung bisa tetap terjaga saat dihadapkan dengan jadwal ekstra padat pada bulan ini.
Ditambah lagi 5 pertandingan tersebut, Persib akan menghadapi tim-tim berkualitas, baik dari dalam maupun luar negeri. Sehingga Persib perlu mempersiapkan secara matang agar mampu meraih hasil terbaik di bulan September ini.
“Itu bukan hal yang mengejutkan karena sering terjadi di Indonesia. Itu harus bisa kita persiapkan dari sekarang karena jadwal sangat padat.” buka Henhen kepada awak media.
Terlebih lagi, Persib sudah memiliki pengalaman yang baik saat dihadapkan dengan jadwal padat seperti tahun 2021 lalu. Dimana dalam sebulan, ada lebih dari tiga pertandingan dan itu juga digelar secara format gelembung di satu wilayah.
BACA JUGA: Persib Dihadapkan Dengan Jadwal Padat di Bulan September, Ciro Alves: Masalahnya Hanya Penerbangan
Tentunya hal itu bisa dijadikan modal karena Persib mampu bermain apik saat timnya mendapat tekanan tinggi dari sisi jadwal. Sehingga Persib harus mempersiapkan diri secara maksimal agar bisa berbicara banyak dalam menghadapi lima laga tersebut.
“Tapi ketika jadwal padat pas tahun 2021 itu jadi pengalaman. Siap atau tidak siap kita harus mengikuti aturan dan jadwal.” imbuh pemain asal Cijerah itu.
Sejauh ini, Persib tengah berusaha mengasah taktik dan fisik pemainnya. Ia berharap hal ini dapat memberi dampak besar terhadap hasil tim Persib saat berhadapan dengan lawan-lawannya di bulan September.
“Sampai saat ini pelatih hanya meningkatkan kondisi fisik dan ada sedikit taktik juga. Jadi, kita masih dipersiapkan secara fisik. Karena udah dua hari ini kita digenjot buat lari.” tutupnya.
(RF/Usk)