Dicky Saromi Dilantik Jadi Pj Wali Kota Cimahi Pekan Ini

Bey Machmudin
penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin. (Foto: Dang Yul)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Penjabat (Pj) Gubernur Bey Triadi Machmudin membeberkan, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Provinsi Jabar, Dicky Saromi menjadi Pj Wali Kota Cimahi.

Menyusul dengan diterimanya Surat Keputusan (SK) dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) oleh Pemprov Jabar, tentang penunjukkan Pj Wali Kota Cimahi, pengganti Dikdik Suratno Nugrahawan yang diberhentikan beberapa waktu lalu.

Rencananya pada hari Minggu (22/10/2023) Dicky akan menjadi Pj Wali Kota Cimahi, hingga penetapan kepala daerah definitif ditentukan di hasil Pilkada bulan November 2024 mendatang.

BACA JUGA: Berani Abaikan Netralitas ASN di Pemilu 2024? Ini Peringatan Keras Gubernur Bey

“Hari Minggu akan dilantik Pj Wali Kota Cimahi. Saya sudah terima suratnya. Kemungkinan siang atau sore, soalnya pagi ada acara Hari Santri di Tasikmalaya. Pak Dicky Saromi, Kepala DPMD (dilantik) di Gedung Sate,” ujar Bey Triadi di Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (20/10/2023).

Sebelumnya, Dikdik Suratno dicopot buntut kekecewaan Mendagri Tito Karnavian karena dinilai gagal mengintervensi inflasi dan menstabilkan harga beras di Cimahi.

Dalam rapat koordinasi pengendalian inflasi 2023 yang disiarkan di kanal YouTube Kemendagri beberapa waktu lalu, Tito mengaku telah berulang kali mengingatkan agar Pj Wali Kota Cimahi untuk mengendalikan inflasi. Hanya saja tidak direspon secara optimal. Alasan inilah yang menguatkannya untuk memberhentikan Dikdik Suratno selaku Pj Wali Kota Cimahi.

(Dang Yul / Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lapas sukabumi pungli
Lapas Warungkiara Sukabumi Diduga Lakukan Praktik Pungli
Kantor Gubernur Jawa Barat
Penamaan Kantor Gubernur Jabar di Cirebon Tuai Kritik, Pemerhati Budaya Pertanyakan Identitas Lokal
Korban Kekerasan
Diduga Korban Kekerasan, Pria di Jatiluhur Purwakarta Ditemukan Bersimbah Darah
Sekolah Rakyat
Pemerintah Cirebon Siapkan 5,7 Hektare untuk Sekolah Rakyat
cara kerja PLTB Cirebon
PLTB Siap Dibangun, Cirebon Bak Negeri Kincir Angin: Simak Cara Kerja Pembangkit Listrik yang Memanfaatkan Tenaga Bayu Ini
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.