Derbi Jateng, Pelatih Persis Solo Optimistis Raih Tiga Poin Saat Jamu PSIS Semarang

Pelatih Persis Solo Optimistis Raih Tiga Poin
Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Derbi Jateng akan tersaji saat Persis Solo menjamu PSIS Semarang pekan kedua BRI Liga 1 musim 2024/2025. Laga ini diomainkan di Stadion di Manahan, Solo, Sabtu (17/8/2024) pukul 19.30 WIB.

Pelatih Persis, Milomir Seslija optimistis tim besutannya dapat meraih tiga poin perdananya musim ini.Hal itu karena Persis akan makin terbantu dengan tampil di kandang sendiri di hadapan ribuan suporter fanatiknya.

“Saya sudah paham tentu banyak suporter yang menantikan derbi ini. Kita sudah siapkan tim dengan baik untuk dapat poin,” kata Milomir. Hal itu seperti dikutip laman Liga Indonesia Baru.

Tidak hanya itu, Laskar Sambernyawa juga tentunya terlecut. Untuk melanjutkan tren kemenangan atas PSIS yang dicatat di BRI Liga 1 2023/24 lalu. Dari dua pertemuan kedua tim, Persis mampu unggul 2-0 baik saat laga kandang juga laga tandang.

“Kita sudah kerja keras untuk menempuh jalur kemenangan. Sedang PSIS adalah tim yang kuat meski baru saja kalah. Kita siapkan tim untuk laga nanti demi hasil terbaik,” ujarnya.

Sedangkan PSIS juga bertekad menyudahi hasil buruk. Jika bertemu dengan Persis yang didapat di dua laga terakhir tepatnya pada BRI Liga 1 2023/24 lalu. PSIS tercatat selalu kalah dengan skor 0-2 baik saat laga kandang juga laga tandang.

BACA JUGA: Abdul Aziz Targetkan Persis Solo di Papan Atas Liga 1

Semangat dan motivasi tinggi untuk Derbi Jateng ini disadari benar oleh pelatih PSIS, Gilbert Agius.

“Tim sudah dipersiapkan dengan baik. Ini adalah laga bergengsi, laga derbi, tidak hanya untuk fans tapi juga untuk kita sendiri,”katanya.

Dan ini baru matchday kedua tapi kita tahu bahwa kita harus menampilkan yang terbaik. Yang pasti pemain sedang dalam kondisi “lapar” dan juga terpacu untuk hasil terbaik di laga lawan Persis nanti,” kata Gilbert.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya