Dari Bigbang Kini G-Dragon jadi Profesor Tamu di KAIST

Penulis: hafidah

G-Dragon jadi Profesor
(X/@gtoptothe17)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Idol K-Pop yang terkenal, G-Dragon dari Bigbang, kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan diangkat sebagai profesor tamu di Korea Advanced Institute Of Science and Technology (KAIST).

G-Dragon akan menjabat sebagai dosen selama dua tahun hingga (4/6/2026). Keberhasilan ini merupakan pencapaian yang luar biasa mengingat reputasi KAIST sebagai salah satu kampus terkemuka di Korea Selatan.

Dalam pernyataannya, G-Dragon menyatakan rasa bangganya atas kesempatan ini.

“Merupakan suatu kehormatan menjadi profesor tamu di KAIST, yang telah menghasilkan banyak ilmuwan jenius,” kata G-Dragon mengutip pada Soompi Jumat (7/6/2024).

G-Dragon juga menyatakan antusiasmenya untuk bertukar pikiran dengan mahasiswa yang ia ajarkan di masa mendatang.

“Saya menantikan sinergi besar, atau ‘big bang’, melalui pertemuan antara pakar sains dan teknologi terbaik dan keahlian saya di bidang hiburan,” tambahnya.

Pengumuman ini mendapat sambutan dengan hangat oleh para netizen yang memberikan pujian dan dukungan kepada G-Dragon. Mereka mengakui prestasi dan kontribusi yang telah lakukan oleh pemilik nama asli Kwon Ji Yong ini.

BACA JUGA : 9 Rekomendasi Lagu K-Pop Full Bahasa Inggris

Netizen menyebutnya sebagai “ikon” dan “profesor yang jenius,” serta memberikan ucapan selamat atas pencapaian barunya.

Sebagai profesor tamu di KAIST, G-Dragon akan mengajar di fakultas Teknik Mesin untuk mahasiswa sarjana dan pascasarjana.

Selain terkenal sebagai seorang idol yang berbakat, G-Dragon juga telah menciptakan banyak lagu populer. Ia juga sukses membangun lini bisnis di bidang fashion, yang membuatnya mendapat julukan “King of Fashion” di Korea.

 

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
hyundai palisade recall
Hyundai Recall Palisade 2025, Risiko Fatal untuk Pemilik!
Tarawangsa warisan budaya takbenda - Instagram BPK IX
4 Nilai Strategis Kesenian Tarawangsa yang Masuk Kategori Warisan Budaya Takbenda
googledan-yeni-hamle-100-zeros-ile-film-ve-dizi-sektorune-giris-1536x768
Google Terjun ke Industri Film Lewat '100 Zeros', Tantang Apple dan Amazon
Lowongan kerja pemkab karawang
Ribuan Pabrik di Karawang Tutup Info Lowongan Kerja ke Disnakertrans, Ada Apa?
yamaha gear ultima hybrid
Punya Yamaha Gear Ultima Hybrid? Terapin Ini Bikin Bensin Awet!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming El Clasico Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot

2

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

3

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

4

Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Analisis Geologi Kejadian Gempa Bumi di Aceh Barat Daya
Analisis Geologi Kejadian Gempa Bumi di Aceh Barat Daya
Geger! Polisi Ungkap Kasus Aliran Sesat di Papua
Geger! Polisi Ungkap Kasus Aliran Sesat di Papua
pengantin OTK
Detik-Detik Pengantin Diserang OTK di Palembang, Akad Nikah Berujung di UGD!
Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Blang Pidie Aceh
Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Blang Pidie Aceh

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.