Daftar Soundtrack Film Ali Topan, Ada For Revenge!

Penulis: Anisa

Film Ali Topan
(Youtube @DIDI MUSIC)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Musik dan lagu menjadi bagian dari sebuah film dan memiliki peran yang sangat penting dalam menciptakan suasana. Hal ini juga terjadi dalam film terbaru produksi Visinema Pictures, yakni film Ali Topan.

Dalam film ini, sejumlah musisi indie menyumbangkan karyanya untuk menjadi bagian dari soundtrack utama, menambah kesan mendalam dalam setiap adegan.

Soundtrack

Film Ali Topan memiliki 8 lagu yang terpilih untuk menjadi soundtrack-nya. Deretan soundtrack tersebut memiliki nada yang berbeda-beda sehingga bisa menghidupkan cerita film Ali Topan. Berikut beberapa daftar soundtrack film Ali Topan:

  • Morfem – “Kuning”
  • Bangkutaman – “Ode Buat Kota”
  • The SIGIT – “Nowhere End”
  • Soloensis – “Rock N Roll Syndrome”
  • L’Alphalpha – “Future Days”
  • Dom 65 – “Apokalip Hari Ini”
  • Grrrl Gang – “Dream Grrrl”
  • For Revenge – “Serana”

BACA JUGA: Sinopsis dan Daftar Pemain Film Ali Topan, Ada Jefri Nichol!

Sinopsis

Mengisahkan tentang perjuangan dua anak muda, Ali Topan dan Anna Karenina, yang menghadapi tekanan dan kendala dalam menjalani kehidupan mereka. Keduanya merupakan representasi dari nilai “Rebel tapi Responsible” yang relevan dengan isu-isu sosial saat ini.

Meskipun berasal dari latar belakang keluarga yang berbeda, keduanya berani menyuarakan pendapat dan bertarung demi kebenaran, meski harus menghadapi konsekuensi yang besar.

Ali Topan, yang berasal dari keluarga yang berantakan, memilih untuk menghabiskan waktunya di jalanan Blok M dan Warung Seni di bawah asuhan Opung Brotpang bersama gengnya. Pertemuannya dengan Anna Karenina, seorang anak dari keluarga penguasa bisnis properti, mengubah arah hidupnya.

Keduanya saling jatuh cinta, namun hubungan mereka ditentang oleh orang tua Anna. Kekecewaan yang tak terbendung mendorong mereka untuk pergi berpetualang bersama, melintasi jalanan dan kota pulau Jawa, mencari masa depan baru.

Film ini diadaptasi dari novel populer dengan judul yang sama karya Teguh Esha yang menjadi fenomena pada era 1970-an. Cerita dalam film ini relevan dengan konteks anak muda masa kini, menghadirkan berbagai masalah dan perjuangan yang mereka hadapi.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Ojol Bandung
Viral! Ojol Bandung Tambal Jalan Pakai Uang Sendiri "Nggak Nunggu Janji"
Akhmad Marjuki
Disambut Bang Maja, Doa Haru Sertai Akhmad Marjuki dari Seniman Betawi untuk Golkar Bekasi!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/25 Selain Yalla Shoot
Headline
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.