Daftar Harga Mobil Bekas Rp80 Jutaan, Avanza hingga Innova!

harga mobil bekas
(olx)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Untuk memiliki mobil tidak selalu harus merogoh kocek dalam-dalam. Sebagai alternatif, dengan harga mobil bekas sekitar Rp 80 jutaan pun bisa mendapatkan berbagai pilihan mobil yang dapat dipertimbangkan.

Berbicara tentang pilihan mobil bekas, variasi jenis dan model sangatlah beragam. Mulai dari MPV, Sedan, City Car, hingga Hatchback, semuanya ada di dalam daftar pilihan.

Namun, penting untuk diingat bahwa dengan dana Rp 80 jutaan, mobil bekas yang dapat dimiliki cenderung memiliki usia yang lebih tua, umumnya di atas 5 tahun.

Jika anggaran bisa ditingkatkan menjadi Rp 100 jutaan, pilihan mobil bekas menjadi lebih beragam. Mobil dengan usia sekitar dua sampai lima tahun masih bisa diakses dalam rentang harga tersebut. Meski pilihan menjadi lebih terbatas, namun mobil-mobil yang ada di segmen LCGC, City Car, dan MPV masih dapat ditemukan.

BACA JUGA: Sikat! Harga Isuzu Panther 2007 Bekas Cuma Rp70 Jutaan

Pemilik dealer mobil bekas Cipta Motor berbagi pandangan tentang tren pembelian mobil bekas. Ia menyebut umumnya pembeli mencari tipe MPV (Multi Purpose Vehicle).

“Mayoritas pembeli mobil bekas cenderung mencari tipe MPV,” ujar Hengki.

Dia mengatakan, mobil seperti Toyota Avanza G VVT-I M/T 2010 merupakan salah satu favorit para calon pembeli. Mobil tersebut saat ini dijual dengan harga sekitar Rp 82 juta.

Dalam memilih mobil bekas, faktor seperti kondisi mesin, cat, serta riwayat perawatan menjadi sangat penting. Maka dari itu, calon pembeli disarankan untuk melakukan inspeksi menyeluruh sebelum melakukan pembelian.

Harga yang lebih terjangkau tidak harus mengorbankan kualitas dan keandalan mobil yang dipilih, asalkan dilakukan dengan cermat dan bijaksana.

Berikut daftar harga mobil bekas Rp80 Jutaan:

  Jenis   Tahun     Harga
Avanza G VVT-I M/T 2010 Rp 82 juta
Xenia R Sporty A/T 2011 Rp 83 juta
Calya G 1.2 Manual 2016 Rp 80 juta
Avanza A/T S 2011 Rp 85 juta
Innova G 2.0 A/T 2006 Rp 81 juta
Daihatsu Sirion D M/T 2012 Rp 86 juta
Honda Jazz i-Dsi M/T 2009 Rp 82 juta
Agya TRD Sportivo A/T 2014 Rp 85 juta

 

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ono surono siap dampingi aura cinta
Dibully Usai Debat dengan KDM, PDIP Jabar Siap Dampingi Aura Cinta
perempuan korban pinjol
Gawat, Jumlah Perempuan Terjebak Pinjol di Indonesia Meningkat!
guru biologis
Klarifikasi Guru Biologis Viral, Beberkan Tujuan Suruh Siswa Gambar Kemaluan
pendidikan antikorupsi
Mendiktisaintek Masukkan Pendidikan Antikorupsi ke Perguruan Tinggi
Stadion Bima Kota Cirebon
Stadion Bima Disegel, Ketua PSSI Kota Cirebon Serukan Perlawanan
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO

3

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

4

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

5

Stella Christie Usul Pendidikan Antikorupsi Diterapkan Sejak SD
Headline
suar mahasiswa awards
Teropong Media Siap Kolaborasi dengan UNIBI Melalu Suar Mahasiswa Awards
hasan nasbi mengundurkan diri
Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO
KECELAKAAN beruntun tol cisumdawu
Kecelakaan di KM 189 Tol Cisumdawu, 3 Orang Tewas
utang TNI AL
Utang TNI AL ke Pertamina Tembus Rp5,45 Triliun, Berharap Dihapus!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.