Daftar Cedera Pemain Persib Kembali Bertambah

Daftar Cedera Pemain Persib Kembali Bertambah
Pemain Persib merayakan Gol (dok Persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Daftar cedera pemain Persib Bandung kembali bertambah. Kali ini giliran Rachmad Irianto yang mendapatkan cedera usai tampil di laga kontra PSBS Biak di Stadion Lukas Enembe, Sentani pada Sabtu, 11 Januari 2025.

Dalam laga tersebut, Rachmat Irianto turun sebagai starter. Tampil cukup baik dalam mengawal sektor sayap, namun Rachmat Irianto harus mengalami salah tumpuan pada menit 10′.

Pada situasi tersebut, Rachmat Irianto sempat berduel dengan Febrianto Uopmabin, setelah itu terjatuh sambil memegangi lututnya. Tim kesehatan Persib juga memberikan sinyal pergantian setelah memeriksa kondisi Rachmat Irianto.

Bojan Hodak mengungkapkan bahwa cedera yang didapat pemain bernomor punggung 53 itu bukanlah disebabkan duel dengan lawan. Justru ia menyoroti kualitas lapangan Stadion Lukas Enembe, Sentani yang tidak begitu baik.

“Cedera Irianto diakibatkan kondisi lapangan, jadi ini adalah stadion yang bagus tapi yang terpenting dimanapun, dalam sepakbola adalah lapangannya,” ujar Bojan kepada awak media.

BACA JUGA: Usai Diserang Selama Tujuh Hari Tujuh Malam, 10 Pemain Persib Bandung Sukses Tahan Imbang PSBS Biak

Bojan pun menambahkan, cedera yang didapat para pemain Persib memang disebabkan oleh kualitas rumput lapangan. Salah satunya ialah cedera horor Dedi Kusnandar pada beberapa waktu lalu.

Dengan ini Bojan pun mengetahui bahwa Indonesia memiliki stadion yang bagus dan berkualitas. Akan tetapi hal itu tidak diimbangi dengan kualitas lapangan, hingga sejumlah pemainnya menjadi korban.

“Sekarang saya melihat banyak stadion yang bagus di Indonesia tapi lapangannya tidak terlalu bagus.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
One Piece Chapter 1139
One Piece Chapter 1139: Fakta Menarik Bagi Trio Monster Topi Jerami
operasi lodaya 2025 (7)
Ada Operasi Lodaya 2025, Ini Daftar Jenis Tilang dan Denda Pelanggar!
Screenshot_20250211_171232_Samsung Notes
Simak Profil Rini Soemarno yang Terseret Kasus Dugaan Korupsi PGN
Fungsi warna tempat sampah
Mengenal Warna Tempat Sampah Berdasarkan Fungsinya
suzuki mobil listrik iims 2025
Kejutan Suzuki Hadirkan Mobil Listrik, Ini Bocorannya
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Manchester City Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Perbedaan RAM Laptop dan Komputer: Apa yang Harus Anda Ketahui

5

Ngeri, Suku Madura Tantang Carok Suku Papua di Yogyakarta
Headline
library_upload_21_2020_10_996x664_binder_6f9bc1e
Brad Binder Ungkap Soal Chattering pada KTM RC-16 di Tes Pramusim Sepang
Perempat Final Denmark Open 2024
Indonesia Bungkam Hong Kong 5-0 di Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025
deddy corbuzier dilantik jadi stafsus menhan
BREAKING NEWS! Deddy Corbuzier Dilantik Jadi Stafsus Menhan
Link Live Streaming
Link Live Streaming Real Madrid vs Manchester City Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.