Cukup Hasil Draw Lawan Yaman, Indonesia U20 Lolos ke Putaran Final Piala Asia U20 2025

Indonesia U20 vs Yaman kualifikasi Piala Asia U20 2025
Indonesia U20 vs Yaman U20, Kualifikasi Piala Asia U20 2025 (Instagram Timnas Indonesia)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Cukup hasil draw melawan Timnas Yaman U20 di babak kualifikasi grup F, maka tim Indonesia U20  sudah bisa merbeut tiket ke putaran final Piala Asia U20 2025.

Sampai menuntaskan laga kedua di grup F, Indonesia U20 memetik dua kemenangan dengan total 6 poin. Begitupun Yaman U20 yang juga mengantongi 6 poin dari dua kemenangan.

Namun Indonesia di papan klasemen sementara menempati posisi teratas karena unggul di selisih gol. Indonesia menang 4-0 atas Maladewa U20, dan menanga 3-1 atasTimor Leste U20.

Sementara Yaman U20 vs Timor Leste U20 berakhir dengan skor 3-1, dan hasil Yaman U20 vs Maladewa U20 3-0.

Dengan demikian, Indonesia hanya butuh satu poin saat melawan Yaman pada laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2024, yang akan berlangsung di Stadion Madya Senayan Jakarta pada Minggu 29 September 2024, pukul 19.30 WIB.

BACA JUGA: Ulasan Indra Sjafri, Kenapa Indonesia U20 Sukses Bobol Maladewa 4-0

Indonesia U20 vs Timor Leste

Skuad Garuda Nusantara asuhan coach Indra Sjafri menang 3-1 atas Timor Leste di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (27/8) malam.

3 gol kemenangan Indonesia dicetak oleh Jens Raven pada menit ke-12′, Riski Afrisal menit ke-15, dan Muhammad Ragil menit ke-78′.

Seusai laga, pelatih Indonesia, Indra Sjafri puas dengan kemenangan ini. Indonesia pun berada puncak klasemen sementara Grup F dengan enam poin, unggul selisih gol (enam gol) dari Yaman di posisi kedua dengan poin yang sama (selisih gol plus lima).

“Terima kasih untuk semua pemain dan berarti kita sudah punya nilai poin dengan selisi gol 7-1 dan tinggal satu pertandingan untuk bisa kita nanti lolos ke Piala Asia 2025,” kata Indra, mengutip laman PSSI.

“Pertandingan melawan Timor Leste di babak pertama sebenarnya kita sesuai dengan apa yang kita rencanakan dan terjadi gol cepat. Tapi di babak kedua setelah kita melakukan pergantian pemain karena kebutuhan untuk jam istirahat mereka yang harus kita rotasi, dan kita juga ubah formasi 3-5-2 tapi gak berjalan dengan baik,” tambah pelatih yang sukses membawa Indonesia juara Piala AFF U-19 2013, 2024, Piala AFF U-22 2019 dan medali emas SEA Games 2023.

Sementara itu, striker Indonesia, Muhammad Ragil mengatakan bahwa dirinya sangat bersyukur dapat mencetak gol dan membawa Indonesia menang atas Timor Leste.

“Alhamdulillah saya sangat bersyukur dengan pertandingan malam ini. Ini semua atas kerja keras teman-teman pelatih semua bekerja sama. Apa yang dilatih semua berjalan lancar,” kata Muhammad Ragil.

Dirinya pun termotivasi untuk tampil lebih baik pada pertandingan terakhir ketika Indonesia bertemu Yaman.

“Kalau buat saya, motivasi saya, saya harus belajar dari permainan ini biar fokus buat lawan Yaman. Apa yang tadi kurang, saya akan lebih kerja keras lagi buat Yaman nanti. Dan semoga dapat tiga poin,” tambah pemain asal klub Bhayangkara FC tersebut.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
barbora-krejcikova-2024-g-1200
Barbora Krejcikova Kejar Pemulihan Demi Kembali ke French Open
Perempat Final Japan Open 2024
Empat Wakil Masuk 10 Besar Dunia, Ganda Putra Indonesia Tunjukkan Tren Positif
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.