Cuaca di Mekkah Ekstrim, Ini Anjuran Daker untuk Para Jemaah Haji

cuaca Mekkah Jemaah haji
(Ilustrasi.iStockphoto

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Jemaah haji sebanyak 52.482 telah memadati Mekkah Al-Mukarramah, Sabtu (25/5/2024). Jemaah haji perlunya menjaga kesehatan selama pelaksanaan ibadah. Pasalnya, cuaca di Arab Saudi menunjukkan suhu cukup ekstrim, yakni 42 derajat celcius.

Kepala Daerah Kerja (Daker) Makkah Khalilurrahman mengimbau, saat ini kondisi cuaca di Kota Mekkah cukup panas dibandingkan di Indonesia dan jemaah masih memiliki masa tunggu yang cukup panjang hingga puncak haji.

“Cuaca di Makkah cukup ekstrim. Jika siang, bahkan suhunya menembus 42 derajat celcius. Jangan banyak melakukan aktivitas di luar saat siang hari. Jaga kesehatan hingga hari Arafah nanti. Karena haji adalah Arafah,” pesan Kadaker Makkah Khalilurrahman dalam keterangan persnya, dikutip Minggu (26/5/2024).

BACA JUGA: Badai Hujan Petir Melanda Kota Mekkah Jemaah di Masjidil Haram Ada yang Bertahan

Seiras dengan itu, Kasi Kesehatan Daker Makkah Nurul Jamal menyampaikan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan jemaah saat beraktivitas di tengah cuaca panas Makkah.

“Pertama, jangan lupa membawa dan menggunakan alat pelindung diri (APD), seperti payung, topi, kacamata, dan masker saat beraktivitas di luar ruangan pada siang hari,” kata Jamal

Kemudian, rutin minum air mineral, untuk menghindari gejala dehidrasi saat melakukan aktivitas di Mekkah, dengan cukup.

“Jangan tunggu haus. Minum sesering mungkin. Kalau perlu minum oralit agar elektrolitnya cepat terganti,” tutur Jamal.

Selanjutnya, kata Jamal, membawa semprotan air jika beraktivitas di luar ruangan. Sehingga, bisa membasahi badan yang terkena sinar matahari langsung.

“Keempat, ini yang penting juga, jangan beraktivitas berlebihan terutama jalan kaki di siang hari,” jelas Jamal.

“Misalnya, jangan memaksakan umrah di siang hari. Ini bisa berakibat fatal jika dipaksakan,” pungkasnya.

 

(Saepul/Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pendapat tentang bullying
Ini Pendapat Kak Seto Tentang Bullying, Potensi Non-Akdemik yang Tidak Tersalurkan?
JNE
JNE Terima Penghargaan dari Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta
Dennis Lim
Pernah Punya Bisnis Kasino, Ini Profil dan Biodata Ustaz Dennis Lim
NIK sebagai NPWP
Peluncuran Layanan Perpajakan Berbasis NIK sebagai NPWP, NPWP 16 Digit, dan NITKU
jarak masjidil haram aqsa
Jarak Masjidil Haram ke Aqsa, Keajaiban Rasulullah Saw Berkat Allah SWT
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024