Mozaik Ramadhan

Cak Imin Sebut PKB Partai Termurah di Pileg 2024

PKB Partai murah
PKB Partai murah. (instagram/cakiminow)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengatakan, PKB merupakan partai dengan biaya paling murah dalam konstestasi Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2024, jika dibandingkan dengan sejumlah partai lainnya.

Pernyataan tersebut ia sampaikan saat melakukan pembukaan Sekolah Pemimpin (Sespim) Perubahan Wilayah II. Yang mengikuti Sespim tersebut ialah seluruh Caleg PKB terpilih di Pemilu 2024 se-Jawa Tengah dan Jogjakarta, pada Minggu (14/7/2024).

”Saya yakin PKB adalah partai dengan biaya termurah di banding partai-partai lain (di Pileg 2024). Kenapa? Karena kita konsisten dan bisa membaca realitas yang tumbuh di masyarakat, sehingga kita bisa mencapai titik ini,” kata Cak Imin, mengutip Jawapos, Senin (15/7/2024).

Mengenai hal ini, Cak imin menambahkan, ditengah-tengah pertempuran politik yang mahal, PKB akan mewujudkan kemanfaatan, dengan konsistensi yang dipertahankan.

”Insya Allah kalau itu (konsistensi) kita pertahankan, semahal apapun peta politik, semiskin apapun kita dalam pertempuran politik, kita akan tetap eksis dalam mewujudkan kemanfaatan bagi umat dan masyarakat,” kata Cak Imin.

BACA JUGA: PKB Serahkan Sejumlah Nama Politikus yang Akan Maju Pilkada Serentak 2024

PKB berhasil masuk dalam empat besar partai pada Pemilu 2024. Partai ini memperoleh 16.115.655 suara, setara dengan 10,62 persen. Jumlah suara ini meningkat 0,93 persen dibandingkan Pemilu 2019, di mana PKB mendapatkan 13.570.097 suara atau 9,69 persen.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Tasikmalaya hari ini Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Wilayah Tasikmalaya Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Lombok
Jadwal Imsak Lombok Hari Ini, 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Ciamis Jumat
Jadwal Imsak Wilayah Ciamis Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini, Jumat 7 Maret 2025
Jadwal adzan maghrib tasikmalaya, jadwal buka puasa tasikmalaya
Jadwal Imsak Maluku Utara Hari Ini, 7 Maret 2025
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Ratusan Pendukung Pembongkaran Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak

4

Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Ditipu Tabib Palsu Berakhir Plot Twist

5

Link Live Streaming Real Sociedad vs Manchester United Selain Yalla Shoot
Headline
Wali Kota Bekasi
Dedi Mulyadi Tegur Wali Kota Bekasi yang Ngungsi ke Hotel Saat Banjir
Kisah Abu Nawas
Cerita 1001 Malam: Kisah Abu Nawas Menjawab Pertanyaan Raja, "Allah Lagi Apa?"
Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak
Ratusan Pendukung Pembongkaran Bentrok dengan Karyawan Wisata Hibisc Fantasy Puncak
Real Sociedad Manchester United
Link Live Streaming Real Sociedad vs Manchester United Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.