Bupati Bandung Takziah ke Keluarga Pramugara Korban Tabrakan KA Turangga

bupati bandung takjiyah tabrakan kereta
Bupati Bandung, Dadang Supriatna saat bertakjiyah ke rumah duka korban tabrakan KA Turangga-KA Bandung Raya. (Foto: Diskominfo Kab Bandung)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Bupati Bandung, Dadang Supriatna melakukan takziah ke rumah duka pramugara korban meninggal dunia dalam tragedi tabrakan KA Turangga dengan KA Commuter Line Bandung Raya.

Pramugara yang bernama Ardiansyah (31) itu merupakan satu dari empat korban meninggal dunia akibat insiden tabrakan Kereta Api yang terjadi pada Jumat, 5 Januari 2024, pukul 06.03 WIB.

Tabrakan tersebut terjadi di lintasan satu jalur antara Stasiun Haurpugur – Cicalengka, di kawasan Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Korban meninggal Ardiansyah yang bertugas sebagai Pramugara itu beralamat tinggaldi di Kp. Balekambang, Desa Sukamaju, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung.

“Saya bertakziah ke rumah duka untuk menyampaikan turut berduka cita yang mendalam. Semoga korban yang meninggal dunia husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” ucap Dadang Supriatna, seusai takziah.

Selain takziah, Bupati Bandung juga memberikan santunan kepada keluarga korban.

BACA JUGA: Dugaan Penyebab Insiden Tabrakan Kereta Api di Cicalengka Karena Hal Ini

Evakuasi Korban Tuntas

Sementara itu, Tim Basarnas Bandung merilis seluruh korban tabrakan KA Turangga dan KA Bandung Raya telah selesai dievakuasi Tim SAR Gabungan, pada pukul 17.30 WIB.

Berdasar hasil assesmen Basarnas Bandung, jumlah korban meninggal dunia yaitu sebanyak 4 orang dan dievakuasi ke RSUD Cicalengka Kabupaten Bandung.

Korban pertama yang dievakuasi Tim SAR Gabungan yaitu pukul 08.00 WIB atas nama Julian Dwi (29) sebagai Masinis Kereta Commuter Line Bandung Raya.

Korban kedua dievakuasi pukul 09.50 WIB yaitu asisten masinis Commuter Line Bandung Raya atas nama Ponisam (48).

Selanjutnya korban ketiga dievakuasi pukul 13.20 WIB atas nama Andriansyah (31), serta korban terakhir pukul 17.29 WIB dievakuasi atas nama Enjang Yudi (40) dari Polsuska.

Sedangkan jumlah korban selamat berdasarkan data yang dihimpun dari RSUD Cicalengka, RS AMC Cileunyi, RS Edelweiss Bandung dan RS Santosa Bandung yaitu sebanyak 34 orang.

“Dengan telah dievakuasinya seluruh korban, maka operasi SAR dinyatakan selesai,” kata Kepala Basarnas Bandung, Hery Marantika.

Selaku SAR Misson Coordinator (SMC), Hery juga secara resmi menutup pelaksanaan Operasi SAR. Seluruh unsur SAR yang terlibat kembali ke satuannya masing masing.

“Terimakasih banyak untuk seluruh unsur SAR yang terlibat pada pelaksanaan operasi SAR Penanganan Khusus Laka KA Turangga dan KA Bandung Raya, semoga menjadi amal kebaikan,” ucap Hery.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
barbora-krejcikova-2024-g-1200
Barbora Krejcikova Kejar Pemulihan Demi Kembali ke French Open
Perempat Final Japan Open 2024
Empat Wakil Masuk 10 Besar Dunia, Ganda Putra Indonesia Tunjukkan Tren Positif
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.