Bukan Cuma Jalan Desa, Ini Sejumlah Fasilitas yang Dibangun Sang Penjual Bakso di Sidomulyo

penjual bakso bangun jalan
Fery, penjual bakso yang bangun jalan dengan uang pribadi. (YouTube Kasisolusi)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Seorang penjual bakso bernama Fery membuat kagum banyak orang setelah menggelontorkan dana pribadi untuk bangun jalan di Dusun Segelan Sidomulyo, Desa Balesari, Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang.

Aksi ini menjadi perbincangan publik yang terkesan dengan kedermawanannya. Ternyata bukan cuma sarana jalan, masih banyak fasilitas lain yang dibangun oleh Fery yang bersumber dari uang pribadi.

Dalam sebuah konten Podcast di kanal YouTube Kasisolusi, penjual bakso ini menjelaskan bahwa alasan bangun sarana tersebut tersebut karena merasa prihatin dengan keadaan jalan di kampung halamannya.

Meskipun Fery sekarang menetap di Batam, tetapi Fery masih sering pulang ke kampung halaman untuk mengunjungi orang tuanya.

“Karena kan kita juga sering lewat situ juga (jalan desanya) untuk menjenguk orang tua dan saya juga masih sering pualng kampung sertiap bulannya,” ungkap Fery.

Fery menjelaskan untuk target total keseluruhan jalan yang akan diperbaiki mencapai 5 Km dan sampai saat ini yang sudah terselesaikan mencapai 1,5 Km. Fery juga berencana untuk terus menambah total perbaikannya.

“Kalau total jalan itu kan 5 Km semuanya, tapi yang baru dicor itu sekitar 1,5 Km dan pengerjaan kita juga kan bertahap, jadi Insyaallah kalo masih diberi umur yang panjang sama rezeki yang barokah saya lanjutin,” jelasnya.

BACA JUGA: Penjual Bakso di Malang Perbaiki Jalan Desa dengan Dana Pribadi

Fery menambahkan bahwa fasilitas umum yang ia bangun tidak hanya berupa perbaikan jalan saja, tetapi banyak fasilitas umum yang ia bangun seperti masjid, lapangan sepak bola, dan TPQ (Tamann Pendidikan Al-Quran).

“Yang dibangun di sana kan bukan hanya jalan, ada lagi masjid, perbaikan lapangan bola, sama bikin TPQ. Jadi total ada empat fasilitas umum yang dibangun,” ujarnya

Fery pun meluruskan bahwa perbaikan jalan ini murni dari hati dan tidak ada paksaan dari siapa pun. Ia tidak bermaksud untuk memojokan pemerintah dan tidak bermaksud ingin viral di media sosial.

“Dengan terkenalnya perbaikan jalan ini saya gak ada maksud untuk memojokan pemerintah atau saya untuk mencari sensasi, karena ini begitu saja viralnya gak ada setingan sama sekali,” pungkasnya.

Cerita dari Feri ini viral di media social dan banyak orang-orang yang memuji aksi dermawannya tersebut.

Namun, beberapa orang mempertanyakan mengapa bukan pemerintah yang turun tangan dalam projek perbaikan jalan tersebut, tetapi malah seorang warga yang menggelontorkan dana pribadi untuk memperbaiki jalan terebut.

 

(Magang UIN SGD/Muhamad Herdian-Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jelang Hadapi PSS, Achmad Jufriyanto Dapat Instruksi Khusus dari Bojan Hodak
Jelang Hadapi PSS, Achmad Jufriyanto Dapat Instruksi Khusus dari Bojan Hodak
Persib Bidik Kemenangan Atas PSS, Bojan Hodak: Mereka Akan Tampil All Out
Persib Bidik Kemenangan Atas PSS, Bojan Hodak: Mereka Akan Tampil All Out
desakan ganti wapres
Forum Purnawirawan TNI Desak Ganti Wapres, Ini Respon MPR
Komdis PSSI Beri Teguran Keras Kepada Persib, Marc Klok Bereaksi
Komdis PSSI Beri Teguran Keras Kepada Persib, Marc Klok Bereaksi
dirut JakTV kasus perintangan korupsi
Perkara Kasus Perintangan Korupsi, Kejagung Periksa 3 Kameramen JakTV
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.