Bojan Hodak Pastikan Beckham Putra Akan Tampil di Laga Kontra Persik Kediri

Gustavo Franca
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (X/westinblue)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, membawa kabar baik terkait ketersediaan Beckham Putra Nugraha untuk laga kandang melawan Persik Kediri.

Beckham dipastikan bisa bermain setelah hasil sidang Komite Banding (Komding) PSSI mengonfirmasi bahwa sanksinya telah selesai.

“Beckham akan bermain, Beckham akan bermain,” singkat Bojan kepada awak media selepas memimpin sesi latihan pada Senin malam, 3 Maret 2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

BACA JUGA:

Bojan Hodak Akui Keputusannya Jadikan Permainan Persib Berantakan

Ruang Ganti Persib Memanas Usai Dipermalukan Persebaya

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya bahwa Persib sudah melayangkan surat pengajuan banding atas putusan yang dikeluarkan Komite Disiplin (Komdis) PSSI terhadap Beckham Putra Nugraha.

Dalam isi putusan tersebut menyatakan Komding PSSI tetap menguatkan putusan Komdis PSSI. Hanya saja ada keterangan tambahan yang menyebutkan, Komding hanya menguatkan sanksi terhadap Beckham sebanyak dua pertandingan.

Dengan demikian, sanksi larangan bertanding itu hanya berlaku di laga kontra Madura United dan Persebaya Surabaya. Sedangkan hal lainnya, Beckham tetap harus memenuhi sanksi denda sebesar Rp75 juta.

Selain kabar dari Beckham, Bojan juga menambahkan Persib tak bisa menurunkan Ahmad Agung di laga kontra Persik. Hal itu disebabkan status Ahmad Agung yang merupakan pemain pinjaman dari Persik.

“Agung yang tidak akan bermain. Agung tidak bisa main karena dia pemain pinjaman dari Kediri,” tutup Bojan.

 

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
barbora-krejcikova-2024-g-1200
Barbora Krejcikova Kejar Pemulihan Demi Kembali ke French Open
Perempat Final Japan Open 2024
Empat Wakil Masuk 10 Besar Dunia, Ganda Putra Indonesia Tunjukkan Tren Positif
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.