BNPB Lakukan Upaya Darurat Banjir Bandang Kabupaten Agam Sumatera Barat

Banjir Bandang Kabupaten Agam Sumatera Barat
Lahar dingin meluap hingga permukiman warga Bukik Batabuah, Kabupaten Agam, Jumat (5/4/2024). (Dok. Wali Nagari Bukik Batabuah/Firdaus)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.IDBNPB melakukan koordinasi bersama BPPD kabupaten agam, Provinsi Sumatera Barat untuk melakukan upaya darurat. Pertolongan bersama terus dilakukan gua pemantauan dan evakuasi warga terdampak banjir bandang di wilayah tersebut.

“BPBD bersama tim pencarian dan pertolongan melakukan pemantauan dan evakuasi warga. Ini akibat hujan lebat pada Jumat sore (5/4), sekitar pukul 16.00 menyebabkan adanya banjir bandang di Kabupaten Agam, Provinsi Sumatra Barat,” kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari, yang dikutip, Sabtu (6/4/2024).

Abdul menambahkan, BNPB masih melakukan koordinasi dengan BPBD terhadap dampak banjir bandang yang menerjang wilayah di Kecamatan Canduang dan Sungai Pua. Sejauh ini tidak ada warga yang melakukan pengungsian.

“BPBD Kabupaten Agam telah berkoordinasi dengan aparat desa. Dan kecamatan terkait potensi dampak banjir bandang terhadap warganya,” katanya.

BACA JUGA: BNPB Modifikasi Cuaca Bandung Barat, Minimalkan Dampak Banjir

Ia menjelaskan, pemantauan sementara arus deras air menyasar akses jalan di Nagari Sungai Pua. Hingga kini belum ada laporan dampak lain, terhadap korban jiwa atau pun kerusakan bangunan.

Menurutnya dua hari ke depan, wilayah Sumatra Barat masih berpotensi hujan dengan intensitas tinggi yang disertai petir dan angin kencang. Sedangkan beberapa wilayah di Kabupaten Agam, hujan ringan hingga petir masih berpotensi terjadi hingga lusa, Minggu (7/4/2024).

BNPB mengimbau pemerintah daerah dan warga tetap siaga menyikapi potensi hujan tersebut. “Mengantisipasi bahaya banjir keluarga dapat mempersiapkan rencana kesiapsiagaannya,” kata dia.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Shin Tae-yong Direktur
Shin Tae-yong Bantah Tawaran jadi Direktur Teknik PSSI
Salma Salsabil Menikah
Salma Salsabil & Dimansyah Laitupa Resmi Menikah, Ini Faktanya
Perayaan Mati Rasa-1
Apa Arti Metafora Kedalaman Laut Dalam Film Perayaan Mati Rasa?
Perayaan Mati Rasa
Iqbal Ramadhan Curhat Sulit Perankan Ian Antono di Perayaan Mati Rasa
doa malam isra miraj
Bacaan Doa Malam Isra Miraj Lengkap dengan Artinya

1

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

2

Ingat! ASN Minta Pindah Sebelum 10 Tahun Akan Dianggap Mengundurkan Diri

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan
Headline
Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Barcelona Berhasil Tekuk Valenvia 7-1 di Camp Nou
Telak, Barcelona Berhasil Tekuk Valencia 7-1 di Camp Nou
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 27 Januari 2025
Proliga 2025 Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan
Hasil Proliga 2025: Kandaskan Livin Mandiri, Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.