Biar Awet Bertahun-tahun, Begini Cara Merawat Charger HP dengan Benar!

Merawat Charger HP
(Droila)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Ponsel telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari kita. Dari pagi hingga malam, ponsel selalu menyertai setiap langkah kita. Bahkan di kamar mandi, beberapa dari kita tidak melepaskan genggaman pada ponsel. Dalam keadaan demikian, penting untuk memastikan baterai ponsel selalu terisi penuh. Namun, tak hanya baterai, merawat charger hp juga tak kalah penting.

Charger hp dengan kabel pendukung lainnya, seperti kabel USB dan earphone, memiliki peran vital. Namun, karena terbuat dari serat tembaga yang tipis, kabel-kabel ini rentan terhadap kerusakan jika tidak kamu rawat dengan baik. Salah satu jenis kabel yang paling sering mengalami kerusakan adalah kabel charger.

Merawat Charger HP

Ada beberapa kebiasaan yang dapat merusak kabel charger dengan cepat. Menggulung kabel secara sembarangan, menekuknya saat dicolokkan, atau menariknya dengan kasar setelah penggunaan adalah beberapa contoh. Oleh karena itu, kita perlu menerapkan kebiasaan merawatnya agar tetap awet dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.

1. Tidak Menekuk Kabel saat Dicolokkan

Saat melakukan pengisian daya, perhatikan ruang dan kendur saat mencolokkannya. Hindari mencolok di tempat yang terjepit atau tidak memiliki ruang cukup. Menekuk kabel saat pengisian daya dapat membuatnya tegang dan tertekan, menyebabkan mudah putus dan rusak.

2. Gulung Kabel

Menggulung kabel dengan sembarangan dapat merusaknya. Gulunglah dengan longgar, sebanyak tiga sampai empat kali gulungan, dan menyelipkan ujung kabel di antara gulungan tersebut. Cara ini membuat penyimpanan kabel charger hp lebih aman dan tahan lama.

BACA JUGA: Charger HP Longgar? Begini Cara Memperbaikinya!

3. Tarik Kabel Perlahan

Setelah pengisian daya, jangan langsung menarik kabel lewat gulungan. Tarik kabel melalui ujung yang menghubungkannya pada perangkat. Ini dapat membuat kabel lebih awet dan mengurangi risiko kerusakan.

4. Simpan Kabel dengan Baik

Setelah menggulung kabel dengan baik, simpan kabel pada tempat yang aman, seperti case khusus atau kotak pelindung. Hal ini dapat mencegah kabel tertekan atau menekuk, menjaga keawetan dan menghindari kerusakan.

Dengan menerapkan kebiasaan merawat charger hp kita dapat memastikan bahwa ponsel selalu siap kita gunakan dan tidak terganggu oleh charger yang rusak. Jadi, jangan anggap remeh charger hp. Rawatlah dengan baik, kamu tidak hanya menghemat pengeluaran untuk membeli baru, tetapi juga menjaga kenyamanan dan ketersediaan ponsel dalam kehidupan sehari-hari.

 

(Kaje/Usk) 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
pembekuan sel telur
Luna Maya Lakukan Pembekuan Sel Telur, Cek Manfaatnya!
bahaya konsumsi marshmallow berlebihan
Waspada, Ini Bahaya Konsumsi Marshmallow Berlebihan Pada Anak
1737015454308
Realme 14 Series 5G Segera Meluncur di Indonesia, Hadirkan Aura Gaming dan Performa Kelas Turnamen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.