Berburu Spot Alam Instagramable di Gunung Batu Lembang

Gunung Batu Lembang
(Travels Promo)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Lembang adalah sebuah kawasan di Jawa Barat yang mempesona dengan destinasi wisata menarik, seakan mengundang kamu untuk menjelajahi alamnya yang cantik dan kuliner khasnya yang lezat. Meskipun terdapat banyak pilihan tempat wisata menarik di Lembang, ada satu tempat yang mungkin belum begitu populer namun memiliki pesona luar biasa yaitu Gunung Batu Lembang.

Terletak di dataran tinggi Lembang, Gunung Batu menawarkan pesona alam yang luar biasa dengan lingkungan yang asri dan damai. Tebing-tebing batu alami yang menjulang tinggi di sekitar gunung, terbentuk akibat letusan gunung ribuan tahun yang lalu, menciptakan pemandangan yang menakjubkan.

Tiket Masuk yang Terjangkau

Untuk menikmati keindahan alam Gunung Batu Lembang, kamu tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Harga tiket masuknya terbilang sangat bersahabat:

  • Tiket masuk untuk setiap orang: Gratis
  • Parkir sepeda motor: Rp 3.000
  • Parkir mobil: Rp 5.000 (Harga tiket masuk dan biaya lainnya dapat berubah sewaktu-waktu)

Lokasi dan Akses

Jika kamu bermaksud mengunjungi Gunung Batu Lembang, jangan khawatir tentang aksesnya. Rute perjalanan menuju lokasi ini relatif mudah, dan pemerintah setempat senantiasa memperbaiki akses jalan ke tempat ini. Alamat Gunung Batu Lembang berada di Desa Pagerwangi, kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Dari pusat kota Bandung, kamu dapat mencapai lokasi ini dalam waktu sekitar 1 hingga 2 jam, tergantung pada kondisi cuaca dan jalanan. Rute perjalanan yang bisa diikuti adalah dengan mengarahkan kendaraan menuju Pusat Lembang, kemudian melalui Jalan Maribaya menuju Jalan Buka Nagara, dan selanjutnya Jalan Buniwangi. Peta lokasi yang ada dapat membantumu menavigasi perjalanan.

Jam Buka Sepanjang Hari

Salah satu keunggulan Gunung Batu Lembang adalah jam bukanya yang fleksibel. Tempat ini buka 24 jam setiap hari, baik pada hari biasa maupun akhir pekan. Namun, disarankan untuk mengunjungi pada cuaca cerah, karena musim hujan mungkin tidak memungkinkan perjalanan ke gunung ini.

Pesona Alam dan Keindahan Pemandangan

Gunung Batu Lembang adalah sebuah bukit yang menonjol dengan tebing-tebing batu yang menjadi daya tarik utamanya. Puncak bukit ini berada pada ketinggian 1228 mdpl dan menawarkan pemandangan luar biasa atas kota Bandung dan deretan pegunungan lainnya. Saat malam tiba, lampu-lampu kota yang berkilauan menambah pesona pemandangan.

BACA JUGA: Ekstrem, Ini Lokasi yang Pernah Jadi Tempat Upacara Bendera HUT RI

Gunung Batu Lembang terbentuk dari lava erupsi Gunung Sunda sekitar 500.000 tahun yang lalu. Konon, gunung ini juga merupakan patahan lembang yang memiliki potensi gempa bumi. Meskipun belum ada bukti pasti, tetaplah berhati-hati saat mengunjungi lokasi ini.

Fasilitas yang Mendukung Kenyamanan

Ketika kamu berkunjung ke tempat satu ini, sesampainya di sana kamu akan akan menyaksikan pemandangan alam yang memukau. Tidak hanya itu, kamu juga akan mendapat fasilitas yang menunjang kenyamanamu. Fasilitas tersebut meliputi:

  • Akses tempat wisata yang mudah
  • Area parkir yang luas
  • Toilet
  • Warung makanan
  • Area camping

Kamu dapat menikmati waktu liburan yang menyenangkan dengan keluarga, teman, atau pasangan sambil menikmati pemandangan indah dari atas gunung.

Aktivitas Menarik yang Tersedia

Tempat alam ini bukan hanya sekadar tempat untuk dinikmati secara visual, tetapi juga tempat untuk berbagai aktivitas yang menarik. Beberapa di antaranya adalah:

  • Di kawasan ini, kamu dapat menemukan sebuah area pemakaman keramat yang memiliki kisah mistis. Meskipun demikian, hormati tempat tersebut dengan sopan.
  • Gunung Batu Lembang merupakan tempat yang aman untuk berkemah. Nikmati suasana pagi yang indah dan pemandangan city light Bandung dari atas ketinggian. Pemandangan langit malam dengan bintang-bintangnya juga tidak boleh terlewatkan.
  • Bagi kamu yang menyukai tantangan, kegiatan climbing di tebing-tebing curam Gunung Batu Lembang akan menguji adrenalin Anda. Dukungan peralatan memanjat yang lengkap memastikan keselamatan selama kegiatan ini.
  •  Jangan lupa untuk membawa kamera terbaik saat mengunjungi tempat ini. Berbagai spot foto menakjubkan, seperti pemandangan kota Bandung, tebing bebatuan, dan langit malam yang indah, siap memanjakan hasrat fotografimu.

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva