Bentrokan di Bitung, Sangat Disesalkan Kemenag

Bentrok yang terjadi di Bitung, Sulawesi Utara. (Foto: Tangkapan Layar)

Bagikan

MANADO,TM.ID: Kepala Kantor Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Sulawesi Utara (Sulut) H Sarbin Sahe menyesalkan bentrokan yang terjadi di Kota Bitung, Sulut.

“Insinden saling lempar aksi masa dua kubu di Kota Bitung (25/11) kemarin petang sangat disesalkan,” kata Sarbin melansir Antara, Minggu (26/11/2023).

Ia mengatakan, kekerasan tersebut sangat menyesalkan dan menjadi keprihatinan yang mendalam, seharusnya tidak terjadi.

BACA JUGA: Bitung Bentrok, Wali Kota Klaim Kalau Situasi Katanya Sudah Kondusif

“Karena hal ini akan mengganggu persatuan dan kesatuan dan kebersamaan yang tinggi di Sulut sangat disesalkan adanya kekerasan yang terjadi,” ujarnya.

Lebih lanjut Sarbin, pihaknya merangkul dan mengimbau semua pihak, termasuk umat beragama, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, serta seluruh lapisan masyarakat Sulut agar menjaga kesatuan dan persatuan, kedamaian dan keamanan, khususnya di Kota Bitung.

“Tidak mudah terprovokasi serta menyebarkan berita bohong, jadikan diri kita semua anti kekerasan apapun alasan,” ujar Kakanwil Kemenag Sulut.

Ia juga mendukung langkah-langkah pemerintah atau Wali Kota dan Waki Wali Kota Bitung beserta pihak keamanan untuk melakukan pertemuan dengan seluruh lembaga keagamaan.

“Sebaiknya solidaritas kemanusiaan atas nama Palestina atau Timur Tengah dilakukan di rumah ibadah masing-masing, menghindari aksi di jalan dalam bentuk pawai, dan lainnya. Mari jaga Sulawesi Utara yang aman, damai, rukun dan harmonis,” ujarnya.

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat