Baterai Nikel Lebih Mahal dari LFP, Jangan Panik!

baterai nikel
Ilustrasi. (Transport & Environment)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Kabar mengenai penggunaan baterai Nikel – Mangan – Cobalt (NMC) dan baterai berbasis Lithium Ferro Phosphate (LFP) oleh Tesla menjadi sorotan publik belakangan ini.

Heboh soal baterai Nikel dan LFP ini bermula saat Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1, Gibran Rakabuming Raka menuding Co-captain AMIN Thomas Lembong melakukan kebohongan publik, lantaran menyebut Tesla sudah tidak lagi menggunakan nikel dan beralih menggunakan LFP.

GIbran pun mengkalim bahwa sampai saat ini  Tesla masih menggunakan komponen nikel.

Polemik soal penggunaan baterai Tesla juga membuat para pembantu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) akhirnya buka suara. Diantaranya seperti Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dan juga Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia.

Sementara itu, Staf Khusus Menteri ESDM Bidang Percepatan Pengembangan Industri sektor ESDM, Agus Tjahajana Wirakusumah menjelaskan, soal perbedaan baterai berbasis LFP dengan baterai berbasis NMC.

BACA JUGA: Luhut Ungkap Baterai Nikel Bisa Tersisihkan karena Faktor ini

Agus menjelaskan ketersediaan dari suatu produk menjadi penentu harga dari barang itu sendiri. Sementara di dunia saat ini, ketersediaan NMC lebih sedikit dibandingkan dengan LFP. Karena itu, harga NMC otomatis lebih mahal dibandingkan baterai berbasis LFP.

Namun dari sisi kualitas, kata Agus, baterai berbasis LFP mempunyai kandungan kepadatan energi (RI) yang lebih rendah daripada baterai berbasis NMC. Agus mencontohkan, apabila baterai berbasis NMC mempunyai kapasitas penyimpanan skala 10, maka untuk LFP hanya 5.

Artinya apabila kepadatan energi dari LFP ingin menyamai NMC, maka kapasitas baterainya harus diperbesar. Sehingga untuk mobil-mobil premium, penggunaan baterai berbasis LFP dinilai kurang cocok.

“Kalau kamu pakai mobil mahal habis beratnya dengan baterai, ya gak cocok. Jadi kalau barang mahal pakai baterai mahal yang enteng jarak masih jauh jadi LFP akan bagus untuk kendaraan yang truk atau bus. Karena dia gak tergantung berat,” kata Agus melansir CNBC, Senin (29/1/2024).

Meski begitu, baterai yang berbasis LFP dinilai mempunyai umur yang lebih panjang dibandingkan dengan NMC. Hal tersebut dapat terlihat dari panas yang dihasilkan dari baterai jenis LFP itu sendiri

“LFP itu panasnya lebih kecil. Karena dayanya rendah. Kalau panas lebih tinggi umurnya jadi pendek tapi semuanya lagi dicoba supaya umur lebih panjang, jarak tempuh panjang itu yang jadi tantangan teknologi,” kata dia.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Museum Bandar Cimanuk
Museum Bandar Cimanuk: Menyusuri Jejak Sejarah Indramayu
Sekolah Garuda dan Rakyat
Dosen Unair Soroti Perencanaan Pendirian Sekolah Rakyat dan Sekolah Garuda
Screenshot_20250427_202047_Chrome
"Indramayu Menari" Meriahkan Hari Tari Dunia
Hari Jadi Kota Depok jpg
3 Bayi Lahir di Hari Jadi Kota Depok ke-26, Dapat Kado Istimewa dari Mpok Nina
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.