bank bjb Raih Penghargaan Indonesia Customer Service Quality Award 2024

bank bjb memperoleh penghargaan Indonesia Customer Service Quality (ICSQ) Award 2024
bank bjb memperoleh penghargaan Indonesia Customer Service Quality (ICSQ) Award 2024. (Dok. bank bjb)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.IDbank bjb memperoleh penghargaan Indonesia Customer Service Quality (ICSQ) Award 2024. Keberhasilan perusahaan untuk terus berkembang tidak terlepas dari kepercayaan yang diberikan oleh konsumen atau nasabah.

bank bjb, sebagai salah satu lembaga keuangan terkemuka di Indonesia, telah membuktikan bahwa kepercayaan ini dijaga dengan baik melalui berbagai program yang dirancang untuk mendorong kepuasan nasabah.

Bagi bank bjb, nasabah merupakan fokus utama bank bjb yang selaras dengan corporate value. Tanpa dukungan dan kepercayaan dari nasabah, pencapaian yang diraih perusahaan tidak akan mungkin terjadi. Untuk itu, bank bjb telah mengimplementasikan berbagai program yang fokus pada peningkatan pengalaman nasabah.

Salah satu inisiatif penting adalah penerapan layanan digital yang memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi secara efisien dan aman.

Melalui aplikasi mobile banking dan platform online, nasabah dapat mengakses berbagai layanan perbankan tanpa harus datang ke kantor cabang.

Inovasi dilakukan demi memenuhi harapan nasabah dan memastikan kepuasan pelayanan pelanggan. bank bjb juga konsisten menerapkan program edukasi keuangan yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman nasabah mengenai produk dan layanan perbankan.

Dengan pengetahuan yang lebih baik, nasabah dapat membuat keputusan yang lebih tepat dalam mengelola keuangan mereka. Program ini tidak hanya mengedukasi nasabah, tetapi juga memperkuat hubungan antara bank bjb dan komunitasnya.

Atas upaya tersebut bank bjb memperoleh penghargaan Indonesia Customer Service Quality (ICSQ) Award 2024 pada Rabu, 9 Oktober 2024 di Hotel Shangri-La Jakarta kategori Bank Pembangunan Daerah dan mendapatkan Peringkat 1 (Champion) dengan predikat Excellent, yang diselenggarakan oleh Business Digest bersama Majalah SWA. Penghargaan ini merupakan pengakuan atas komitmen bank bjb dalam memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah.

BACA JUGA: bank bjb Raih Penghargaan Best Regional Bank on Corporate Action Pioneer

Adapun metode penghargaan yang digunakan dalam ICSQ AWARD 2024 ini melibatkan survei yang dilakukan di enam kota besar di Indonesia, yaitu Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Makassar.

Survei ini mengukur kualitas pelayanan di setiap titik interaksi antara perusahaan dan pelanggan. Dengan pendekatan kuantitatif, hasil survei disajikan dalam format numerik yang memberikan gambaran yang jelas tentang kepuasan pelanggan.

Target responden dalam survei ini melibatkan sekitar 5000 pengguna produk dari berbagai kategori. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara langsung menggunakan kuesioner terstruktur yang telah dirancang sesuai dengan tujuan survei.

Dengan teknik analisis yang cermat, hasil survei diolah untuk menentukan merek-merek yang berhasil memberikan pelayanan pelanggan yang terbaik.

Keberhasilan bank bjb meraih ICSQ AWARD 2024 merupakan langkah positif dalam membangun reputasi perusahaan. Penghargaan ini menunjukkan bahwa bank bjb tidak hanya fokus pada aspek bisnis, tetapi juga pada kepuasan nasabah.

Dengan terus mendengarkan suara nasabah dan beradaptasi terhadap perubahan, bank bjb akan terus berupaya untuk menjaga kepercayaan yang telah diberikan.

Di tengah berbagai tantangan yang dihadapi oleh industri, penyesuaian cara berinteraksi dengan pelanggan menjadi sangat penting.

bank bjb memahami bahwa pelayanan yang diberikan harus mampu memenuhi ekspektasi nasabah melalui inovasi dan peningkatan pelayanan secara berkelanjutan yang membuahkan hasil dengan diperolehnya penghargaan ICSQ AWARD 2024 yang menjadi bukti nyata bahwa bank bjb berupaya untuk memberikan pengalaman terbaik bagi setiap nasabah.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva