Bahaya Quishing, Perpaduan Kode QR dan Phishing Ancam Keamanan

Bahaya Quishing
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Penggunaan QR code atau kode QR (quick response) telah menjadi populer dalam pembayaran belakangan ini. Namun, di balik kemudahan dan kenyamanan yang tertawarkan oleh QR code, terdapat bahaya quishing yang perlu waspadai.

Analis keamanan telah memperingatkan tentang peningkatan kasus quishing, yang merupakan penggabungan antara kode QR dan phishing.

Quishing merupakan taktik di mana pelaku kejahatan mencoba “memancing” informasi pribadi dan detail sensitif dari korban. Bahkan, perusahaan energi besar di AS telah menjadi target penipuan melalui kode QR.

Kode QR, yang berfungsi sebagai semacam hieroglif yang dapat terartikan oleh kamera HP atau perangkat lain, seringkali mengarahkan pengguna ke URL situs web. Namun, kode QR juga dapat mengarahkan pengguna ke pesan teks, daftar aplikasi, alamat peta, dan lainnya.

Para penjahat siber memanfaatkan kode QR dengan cara mengarahkannya ke situs web palsu yang sulit terdeteksi sebelum pengguna membuka web tersebut.

Kode QR dapat dengan mudah dibuat oleh siapa saja tanpa memerlukan keahlian khusus. Sehingga memungkinkan para hacker untuk membuat kode QR yang berpotensi merugikan.

Bahaya Quishing, seperti phishing, dapat menipu pengguna untuk mengunduh sesuatu yang membahayakan keamanan akun atau perangkat.

Para pelaku dapat meminta pengguna untuk memasukkan kredensial login yang kemudian tersusupkan ke peretas melalui situs web palsu yang terbuat untuk menyerupai situs asli.

Untuk menghindari modus penipuan ini, disarankan untuk tidak percaya pada kode QR yang terpasang di tempat umum atau oleh sumber yang tidak jelas.

BACA JUGA : Waspada Quishing, Rekening Terkuras Seketika Lewat Kode QR

Selalu waspada terhadap pesan yang mencoba menciptakan rasa urgensi atau kekhawatiran. Pastikan untuk mengaktifkan autentikasi dua faktor untuk setiap akun serta keluar dari perangkat yang tidak terpakai lagi.

Dengan meningkatkan kesadaran dan kehati-hatian dalam menggunakan QR code. Pengguna dapat melindungi diri dari ancaman quishing dan menjaga keamanan informasi pribadi mereka.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.