Arus Balik Lebaran 2024, Diberlakukan Satu Arah di Tol Kalikangkung – Tol Cipali

one way tol cipali kalikangkung
(Ilustrasi.Jasa Marga)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memberlakukan sistem satu arah di KM 414 Tol Kalikangkung – KM 72 Tol Cipali, pada H+2 arus mudik Lebaran 2024, Sabtu (13/4/2024), pukul 15.00 WIB.

Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol. Aan Suhanan mengatakan pihaknya memberlakuan sistem satu arah itu untuk mengurangi kepadatan kendaraan di tol saat masa arus balik lebaran.

Guna mencegah kecelakaan, pihaknya melakukan pembersihan jalur dari kendaraan sebelum memberlakukan sistem satu arah.

Seperti dilansir Antara, Sabtu (13/4), Kakorlantas mengatakan, pembersihan kendaraan tersebut berlangsung selama dua jam yakni dari 13.00 WIB hingga 15.00 WIB.

BACA JUGA: Prediksi Puncak Arus Balik Mudik 15 April, ini 4 Tol Sumber Kepadatan

Sebelumnya, Korlantas Polri berencana ingin memberlakukan sistem satu arah di jalur tersebut pada Jumat (12/4) lalu.

Namun demikian, pemberlakuan satu jalur ditunda karena dianggap belum memiliki urgensi dan masih dalam pemberlakuan rekayasa lalu lintas Kepolisian.

Tidak hanya di Tol Kalikangkung -Tol Cipali, Korlantas per hari ini juga mulai memberlakukan sistem satu arah di Tol Cibitung – Cimanggis.

Berdasarkan selembaran resmi Korlantas Polri, sistem satu arah ke Jakarta dan Bogor itu diberlakukan sejak pukul 06.00 WIB ke 17.00 WIB.

Dengan adanya upaya ini, Aan berharap penumpukan kendaraan di tol saat arus mudik bisa berkurang sehingga para pemudik bisa kembali ke rumah masing-masing dengan aman dan nyaman.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hasym Asy'ari Dipecat Pilkada 2024
Hasym Asy'ari Dipecat, Legislator Tegaskan Tidak Mengganggu Pilkada 2024
Lewis Hamilton MotoGP Gresini
Lewis Hamilton Siap Akuisisi Tim MotoGP Gresini
pengendara motor musim hujan jakarta hujan terus
BMKG Ungkap Penyebab Jakarta Hujan Terus Meski Sudah Kemarau
Tekstil Impor Ancaman Serius
Gempuran Tekstil Impor, Ancaman Serius bagi Industri TPT Lokal
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
dirut starbuks indonesia
Komisaris dan Dirut Emiten Pengelola Starbucks Indonesia Kompak Mundur
Hadapi Prancis di Perempat Final Euro 2024 Portugal
Hadapi Prancis di Perempat Final Euro 2024 Portugal Siap Curi Cela Lini Belakang
Manchester United Lepas Marcus Rashford
Manchester United Lepas Marcus Rashford di Musim Panas?
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal dari Brentford