JAKARTA,TM.ID: Kementerian Industri dan Teknologi Informasi China (MIIT) baru-baru ini mengungkapkan rencana ambisinya untuk memproduksi robot humanoid secara massal, yang diproyeksikan akan dimulai pada tahun 2025 mendatang. Pemerintah China menetapkan target untuk menjadikan humanoid sebagai mesin pertumbuhan ekonomi pada tahun 2027, sebagai langkah strategis menghadapi perkembangan global di era disruptive saat ini.
Dirangkum dari berbagai sumber, langkah ini bertujuan membuat China menjadi salah satu pemimpin dalam teknologi robotik. MIIT memiliki tujuan jangka panjang untuk membentuk sistem inovasi humanoid. Pada tahun 2027, mereka menargetkan agar robot humanoid menjadi pendorong penting bagi pertumbuhan ekonomi China, sambil memastikan pasokan komponen inti robot dengan aman dan efisien.
China dengan cermat memantau perkembangan global di bidang robotika humanoid, khususnya perusahaan-perusahaan yang aktif di Amerika Utara menjalankan proyek-proyek humanoid komersial. Pemerintah China telah mengalokasikan dana sebesar $1,4 miliar pada Agustus 2023 untuk mendorong perkembangan teknologi robotika di wilayah Beijing.
BACA JUGA: NVIDIA Research Perkenalkan Eureka, Robot Canggih Berbasis AI
MIIT menyoroti potensi penggunaan robot humanoid di sektor kesehatan, layanan rumah, pertanian, dan logistik. China berambisi mengembangkan humanoid untuk pekerjaan di kondisi berat dan sektor manufaktur. Pemerintah juga akan mendorong penggunaan terobosan AI, termasuk model bahasa besar, untuk fokus pada pengembangan otak, cerebellum, dan anggota badan robot humanoid.
Pada tahun 2025, China menargetkan penggunaan 500 robot humanoid per 10.000 pekerja. Meskipun robot humanoid tidak sepenuhnya menggantikan pekerjaan manusia, mereka diarahkan untuk membantu pada bidang-bidang kerja tertentu yang dapat diatasi dengan lebih efisien oleh robot.
Rencana ambisius China dalam memproduksi robot humanoid mencerminkan tekadnya untuk menjadi pemimpin dalam industri robotik global. Dengan fokus pada pengembangan teknologi, pemantauan global, dan investasi besar, China bertekad untuk membentuk masa depan di mana humanoid berperan penting dalam berbagai sektor ekonomi.
(Budis)