Jangan Lewatkan! Ini Amalan Sunnah Sebelum Salat Iduladha

Penulis: Vini

Amalan sebelum sholat iduladha
Amalan sebelum sholat iduladha. (Istockphoto)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Simak dalam artikel ini amalan sunnah sebelum melaksanakan salat Iduladha.

Hari Raya Iduladha merupakan momen penting bagi umat Muslim untuk meraih pahala dengan sejumlah cara.

Selain berkurban, umat Islam juga dianjurkan untuk melaksanakan beberapa amalan sebelum melaksanakan salat Iduladha, yang telah dicontohkan oleh Rasulullah SAW.

Amalan Sunnah Sebelum Iduladha

Berikut beberapa amalan sunnah yang dapat dilakukan sebelum melaksanakan salat Iduladha:

1. Mengumandangkan Takbir

Amalan pertama yang dianjurkan adalah mengumandangkan takbir. Takbir dapat dikumandangkan di rumah, masjid, atau tempat lainnya. Kumandang takbir dimulai sejak matahari terbenam pada malam sebelum Iduladha hingga imam naik mimbar untuk khutbah Iduladha.

2. Mandi Sebelum Menunaikan Salat

Umat Muslim dianjurkan untuk melakukan mandi wajib sebelum melaksanakan salat Iduladha. Mandi ini bertujuan untuk membersihkan diri dari hadas kecil dan besar, sehingga dapat beribadah dengan tubuh yang bersih.

Anjuran ini berlaku baik untuk laki-laki maupun perempuan, termasuk bagi perempuan yang sedang dalam keadaan udzur syar’i.

3. Mengenakan Pakaian Bersih dan Sopan

Pada hari raya, laki-laki disunahkan mengenakan pakaian terbaik, dan lebih diutamakan jika berwarna putih, sebagaimana dijelaskan dalam kitab Raudlatut Talibin.

Meski tidak ada ketentuan khusus bagi pakaian perempuan, mereka tetap dianjurkan mengenakan pakaian yang sopan dan tidak berlebihan.

4. Memakai Wewangian

Salah satu amalan sunnah sebelum Iduladha adalah memakai wewangian. Ini bertujuan agar tubuh harum dan terhindar dari bau yang tidak sedap, sehingga dapat menambah kenyamanan saat berkumpul dan beribadah bersama.

5. Pergi ke Masjid

Sebagaimana dicontohkan oleh Ibnu Umar, Rasulullah SAW berangkat salat dengan berjalan kaki dan pulang dengan cara yang sama.

Umat Islam dianjurkan untuk tiba lebih awal di masjid atau area salat Iduladha agar dapat menempati barisan depan, yang memiliki keutamaan tersendiri.

BACA JUGA: Tata Cara Sholat Idul Adha Lengkap!

Melalui sejumlah amalan sunnah sebelum melaksanakan sholat Iduladha di atas, akan memberikan pahala yang membantu Anda mendapatkan amalan yang lebih maksimal.

 

(Virdiya/Aak) 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Cinta Brian Gisel
Cinta Brian dan Gisel Bikin Heboh di Pernikahan Luna Maya, Beneran Jadian?
Pengedar sabu
Buruh Harian di Subang Tersandung Kasus Peredaran Sabu
Polres Garut Grebek Warung
Polres Garut Grebek Warung Penjual Tuak dan Obat Terlarang di Kadungora
Fetty Anggraenidini
Fetty Anggraenidini Dorong Sekolah Rakyat, Wujudkan Pendidikan Merata
DP3A Intensifkan Sosialisasi Pencegahan Bullying di Sekolah
DP3A Intensifkan Sosialisasi Pencegahan Bullying di Sekolah
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

4

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
ibu bawang (2)
Polisi Seret Pelaku Hajar Ibu-Ibu Pencuri Bawang di Pasar Boyolali
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!
Cara Daftarkan anak Barak Militer
Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer
Ijazah Asli Jokowi
Kuasa Hukum Sebut Ijazah Asli Jokowi Dokumen Penting dan Rahasia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.