Akhirnya Sarwendah Jenguk Ruben Onsu di Rumah Sakit Usai Viral

Ruben Onsu Rumah Sakit
(Instagram /@ruben_onsu)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID : Sarwendah akhirnya pergi menjenguk Ruben Onsu yang dirawat di rumah sakit. Perempuan berusia 34 tahun itu pergi ke rumah sakit bersama kedua putrinya, Thalia dan Thania. Sarwendah baru bisa mengunjungi suaminya pada Minggu (19/5/2024) malam.

Dalam tayangan video di kanal YouTube Sambel Lalap, Sarwendah mengungkapkan bahwa ia sangat sibuk pada hari itu. Ia telah sibuk sejak pagi dan harus mengantar Onyo, putra mereka, pulang ke NTT sesuai permintaan keluarganya.

Selain itu, anak-anaknya juga sedang ujian. Setelah sibuk mengurus anak dan bekerja, barulah Sarwendah dapat pergi menjenguk Ruben Onsu di rumah sakit.

Sarwendah juga mengungkapkan bahwa penyebab Ruben dilarikan ke UGD RSUD Majalengka adalah karena dehidrasi dan kelelahan akibat pekerjaannya.

Meskipun sempat jatuh pingsan dan terlihat kesakitan dalam video yang viral, menurut Sarwendah, keadaan Ruben sudah stabil. Ruben bahkan sudah bisa bermain dengan anak-anaknya lagi.

“Jadi tadi sudah tanya, ayah dehidrasi, kecapekan. Ya mungkin kan katanya panas banget, jadi dehidrasi ya wajar lah,” ujar Sarwendah.

Dokter juga mengungkapkan bahwa tidak ada penyakit lain yang menjadi penyebab Ruben pingsan saat bekerja. Semua kondisinya masih aman. Namun, Sarwendah tidak mengetahui pasti sampai kapan Ruben harus ada di rumah sakit.

“Kalau hari ini sih belum pulang, terus lengkapnya aku nggak tahu. Coba entar konfirmasi ke manajernya sama ke dokternya, karena kan yang nungguin,” imbuhnya.

BACA JUGA : Sarwendah Tinggal Terpisah dari Ruben Onsu, Tapi Didukung Keluarga Saat Sakit

Penyebab Awal Ruben Onsu Jatuh Pingsan

Sebagai informasi, pada Minggu pagi beredar video di media sosial yang menunjukkan Ruben Onsu dibawa menggunakan ambulans dan dipasangi berbagai alat di tubuhnya.

Ruben jatuh sakit saat mengisi acara Karnaval SCTV di Majalengka. Sarwendah sendiri mengetahui keadaan Ruben yang sakit dari video yang terbagikan oleh anggota tim Ruben.

Dalam kolom komentar, Sarwendah mengungkapkan kekecewaannya karena tidak ada kabar saat Ruben pingsan. Ia meminta agar memberitahu keluarga atau tim Ruben jika terjadi kejadian seperti ini di masa mendatang.

“Ndieeee????? Kok kamu nggak ngabarin akuu? Aku kaget lihat postingan kamu inii. Kabarin keluarga ndieee,” tulis Sarwendah dalam sebuah postingan @heidyhellena.

 

(Hafidah/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
pembekuan sel telur
Luna Maya Lakukan Pembekuan Sel Telur, Cek Manfaatnya!
bahaya konsumsi marshmallow berlebihan
Waspada, Ini Bahaya Konsumsi Marshmallow Berlebihan Pada Anak
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.