Ahok Bakal Hadiri Kampanye Ganjar, Harta Kekayaannya Tembus Rp62,6 Miliar

Ahok ganjar
(Tangkapan layar Instagram Ganjar Pranowo)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Komisaris Utama Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dikabarkan akan menghadiri kampanye akbar capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo di Ambon, Maluku, hari ini Senin (29/1/2024).

Ia bakal menghadiri acara tersebut bersama Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

Ketua TPN Ganjar-Mahfud Maluku Benhur Watubun mengatakan, Megawati itu dan Basuki alias Ahok akan mendampingi capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo menemui massa PDIP di Kota Ambon.

Ahok yang menjabat sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) sebelumnya belum pernah ikut kampanye capres nomor urut 3. Sebab, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menegaskan bagi para petinggi perusahaan pelat merah yang aktif melakukan kampanye pada Pemilihan Presiden (Pilpres) wajib mengundurkan diri.

BACA JUGA: Catat Janji Mahfud MD Jika Terpilih, Permudah Bangun Rumah Ibadah

Sebagai pejabat publik, harta Ahok pun menjadi sorotan publik. Sebelum menjabat sebagai Komisaris Utama Pertamina, ia menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Selain itu, Ahok juga pernah menduduki kursi anggota DPR RI.

LHKPN mencatat, harta terbaru yang dilaporkan Ahok saat ini mencapai Rp53.667.208.314.

Rinciannya, harta kekayaan berupa tanah dan bangunan senilai Rp 43,2 miliar, meskipun alat transportasi dan mesin belum ada data namun harta bergerak lainnya senilai Rp 1,06 miliar, surat berharga sebesar Rp 11,34 miliar, harta lainnnya sebesar Rp 1,3 miliar.

Sehingga, secara keseluruhan harta kekayaannya mencapai Rp 62,6 miliar.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lewis Hamilton Antusias Debut Bersama Scuderia Ferrari
Ralf Schumacher Ragukan Masa Depan Lewis Hamilton di Ferrari
Emma-Raducanu-Credit_-WTA-_-Ashok-Kumar-scaled
Emma Raducanu Tersingkir di Babak Kedua Madrid Open 2025
Gregoria Mariska Tunjung T
Piala Sudirman 2025: Tim Indonesia Tanpa Dua Pilar Utama
Jatim Lumbung Pangan Nasional
Beri Kontribusi Tertinggi, Jatim Jadi Lumbung Pangan Nasional
cak lontong jadi komisaris ancol
Resmi, Cak Lontong Diangkat Jadi Komisaris Ancol
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.