Ada Konser Maroon 5 di JIS, TransJakarta Beroperasi hingga Pukul 12 Malam

Konser Maroon 5 TransJakarta Beroperasi
Bus Transjakarta (dok masyarakat transfortasi indonesia)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Untuk mendukung mobilitas penonton Konser Maroon 5, PT TransJakarta akan memperpanjang layanan hingga pukul 24.00 WIB atau pukul 12 malam.

Konser Maroon 5 akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS) Jakarta Utara, pada Sabtu (1/2/2025) malam.

Ada tiga rute yang dilakukan perpanjangan jam operasional Transjakarta dan merupakan layanan terintegrasi. Yakni:

  • Rute Stasiun LRT Pegangsaan Dua-JIS (12P)
  • Rute Juanda-JIS (14A)
  • Rute Tanjung Priok-Senen via JIS (14B).

 

“Ketiga layanan ini saat konser Maroon 5 akan beroperasi hingga pukul 24.00 WIB. Lebih panjang dari jam operasional biasanya yang melayani pelanggan pukul 05.00-22.00 WIB,” kata Kepala Departemen Humas & CSR Transjakarta, Ayu Wardhani.

Dengan demikian, lanjutnya, masyarakat yang ingin menonton atau ingin kembali ke rumah tidak perlu khawatir. Karena mereka akan mendapatkan akses transportasi yang aman, nyaman, dan terjangkau.

Selain ketiga layanan tersebut, kata Ayu, masyarakat juga bisa menggunakan layanan TransJakarta lainnya untuk menuju lokasi konser. Yaitu, dengan menggunakan rute JIS-Senen (Koridor 14) yang sebelumnya juga telah melayani pelanggan 24 jam.

BACA JUGA: Maroon 5 Gelar Konser di Jakarta, Cek Harga Tiket!

Selain itu, tersedia juga layanan Mikrotrans yang beroperasi hingga pukul 22.00 WIB untuk mengakses lokasi konser. Di antaranya:

1. Bus Stop Taman BMW
– JAK.77 Tanjung Priok – Jembatan Item
– JAK. 90 Terminal Tanjung Priok – Rusun Kemayoran
– JAK. 120 JIS – Term. Muara Angke

2. Bus Stop Stadion BMW
– JAK.88 Term. Tanjung Priok – Ancol
– JAK.89 Term. Tanjung Priok – Taman Kota Intan

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menu sahur
4 Menu Sahur Sehat dan Praktis untuk Anak
Jennifer Aniston Barack Obama
Jennifer Aniston Selingkuh dengan Barack Obama? Ini Jawabannya
Lagu Sunda Sepanjang Masa - Es Lilin - hilmanmuchsin
20 Lagu Daerah Sunda Sepanjang Masa yang Perlu Diketahui
Libur awal puasa
4 Kegiatan Seru Melatih Sensor Motorik Anak Sekolah Saat Libur Awal Puasa
Ikan anglerfish
CEK FAKTA: Benarkah Kemunculan Ikan Anglerfish Tanda akan Datang Bencana Alam?
Berita Lainnya

1

Mahasiswa DKV UNIBI Pamerkan Karya Terbaik di Pameran Portofolio "Luminositas"

2

Link Live Streaming AC Milan vs Feyenoord Liga Champions Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kebijakan ISBI Bandung Usai Pelarangan Teater 'Wawancara dengan Mulyono'

5

Teater Lima Wajah Pentaskan Naskah Dhemit, Hampir 1.000 Penonton Gen Z Antusias
Headline
Real Madrid vs Manchester City
Link Live Streaming Real Madrid vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Fariz RM
Fariz RM Kembali Ditangkap Kasus Narkoba ke-4 Kalinya
brian yuliarto gantikan satryo
Resmi, Brian Yuliarto Gantikan Satryo di Mendiktisaintek
Jalan Caringin Kota Bandung Rusak
Kondisi Jalan Caringin Kota Bandung Rusak Parah Akibatkan Kecelakaan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.