Ada Gigi di Motor Listrik Yadea T9, Ternyata ini Fungsinya Keren Banget!

Penulis: Saepul

motor listrik yadea (10)
Foto (Yadea)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pengguna motor listrik Yadea T9 pasti sudah mengetahui indikator gear atau gigi di panel instrumen.

Akan tetapi, fungsi gigi tersebut tidak seperti pada motor umumnya untuk mentransfer tenaga saat motor mulai melaju.

Cara Kerja Gear Motor Listrik Yadea T9

yadea t9 (2)
foto (Yadea)

Melansir Yadea,  T9 memiliki fitur riding mode yang memungkinkan pengendara mengatur limit kecepatan dengan menggunakan gear.

Secara standar, motor ini memiliki dua gear, yaitu 1 dan 2, yang dapat diakses melalui panel instrumen di sebelah kanan setang.

BACA JUGA: Mengenal Teknologi TTFAR di Motor Listrik Yadea, Cara Kerjanya Cerdas

Cara mengganti gear sangat mudah, cukup dengan menekan tombol Shift di setang sebelah kanan. Tombol ini memiliki posisi yang mirip dengan tombol starter dan dapat diubah saat motor berjalan.

Posisi default saat motor menyala adalah gear 1, dengan limit top speed sekitar 45-46 km/jam. Kecepatan ini dianggap cukup untuk kebutuhan sehari-hari dan berkendara dalam kota.

Pengendara dapat beralih ke gear 2 jika membutuhkan kecepatan lebih tinggi, dengan limit top speed mencapai 60 km/jam.

Fungsi

Gear 2 cocok digunakan, misalnya, saat ingin melakukan overtaking atau masuk ke jalan yang kosong untuk mencapai kecepatan tinggi.

Gear 1 dianggap sebagai mode ekonomi, sementara gear 2 sebagai mode sport dengan kecepatan lebih tinggi.

Meskipun kecepatan terbatas, Yadea T9 tetap dapat mengeluarkan daya 2.000 watt dari motor listriknya saat menanjak, menunjukkan kelincahan dan keandalan motor listrik ini dalam berbagai situasi.

Dengan pengaturan kecepatan yang terbatas, motor ini dapat memiliki jarak tempuh baterai yang lebih panjang. Yadea T9 memiliki klaim range baterai sekitar 100 km dengan baterai Graphene 72V 38Ah.

Meskipun ada indikator gear 3 saat motor pertama dinyalakan, gear ini mungkin tidak dapat diakses. Namun, melihat konsep motor listrik seperti Yadea T9, kecepatan 60 km/jam dianggap sudah lebih dari cukup untuk kebanyakan pengguna, terutama dalam kepadatan lalu lintas Jakarta.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Verrell Bramasta
Pedagang Mainan Situ Cipule Rugi Usai Dagangannya Diborong Verrell Bramasta
One Piece 1153
Review One Piece Chapter 1153, Lahirnya Pangeran Terkutuk dengan Mata Iblis
prabowo hut bhayangkara
Tekan Prabowo pada Polri di HUT Bhayangkara, Harus Rasakan Penderitaan Rakyat!
Pekerja Cilacap
KemenP2MI Fasilitasi Kepulangan PMI Cilacap yang Tewas di Korsel
Dortmund
Link Live Streaming Dortmund vs Monterrey Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot
Berita Lainnya

1

Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung

2

212 Produsen Beras Nakal Berhasil Dibongkar Kementan, Kerugian Capai Rp 99 Triliun

3

Harga BBM Pertamina, Shell Hingga Vivo Resmi Naik! Ini Daftarnya

4

PT. Tekindo Energi Patuh dan Taat UU Cipta Kerja

5

Tanggul Roboh di Maleer, Erwin Pastikan Perbaikan Dimulai Agustus, Warga Diminta Jauhi Lokasi
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot
Tarian Aceh Ratoh Jaroe - Instagram Apple
Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh
hamdan att meninggal
Legenda Dangdut Hamdan ATT Meninggal Dunia, Tinggalkan Warisan Abadi
2f1b6297-de61-4066-87c5-c232ab77feb0
Hari Bhayangkara ke-79, Pemkot Bandung dan Polrestabes Sinergi Jaga Bandung Tetap Aman

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.