Sosok Pemain Persib di Belakang Ciro dan DDS Ini Makin Cair

persib stefano beltrame
Sejumlah pemain Persib di sesi latihan pada Selasa (16/1/2024) di Stadion Sidolig, Kota Bandung. (RF/Teropongmedia.id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Serangan duet maut Ciro Alves dan David da Silva (DDS) diyakini akan semakin sempurna buat Persib Bandung, pengaruh dari sosok penyerang lubang yang berposisi di belakang mereka.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak dengan cermat memperhatikan perkembangan pemain baru yang bergabung di tengah musim Liga 1 2023/2024.

Stefano Beltrame

Pemain tersebut adalah Stefano Beltrame, gelandang asal Italia yang semain hari semakin cair dengan sistem permainan tim. Apalagi, pada saat Beltrame menjalankan perannya sebagai penyerang lubang di belakang penyerang utama yang tak lain adalah Ciro dan DDS.

Tidak seperti pada awal bergabung, Stefano Beltrame kini semakin bisa menunjukkan berkontribusinya yang terlibat dalam dua dari tiga gol kemenangan Persib saat menaklukkan Dewa United FC di uji coba.

Menurut coach Bojan, hal itu merupakan sebuah kemajuan positif untuk bisa menjalin pengertian satu sama lain dengan dua penyerang utama. Namun Bojan juga mengakui Stefano masih sedikit berat dalam pergerakannya, belum memperlihatkan secara penuh sentuhan magisnya.

Namun Bojan mengaku senang dengan usaha yang diperlihatkan Stefano Beltrame, yakni keberhasilan menjalin pengertian dengan Ciro dan David.

“Itu bagus, artinya komunikasi bersama Ciro serta David semakin bagus. Walaupun masih sedikit berat, sentuhan akhirnya juga belum kembali seperti seharusnya tapi saya senang dengan kemajuannya,” ungkap Bojan Hodak, mengutip LIB, Senin (29/1/2024).

Henhen Herdiana

Sementara itu Henhen Herdiana yang baru bergabung ke Persib di tengah musim ini, juga tampil meyakinkan di laga terakhir kontra Bali United. Bojan mengaku percaya Henhen akan bermain jauh lebih baik ke depanya. Menurutnya, peran Henhen di area bek sayap kanan cukup berpengaruh di sektor pertahanan Persib.

“Begitu juga dengan Henhen karena dia ketika melawan Bali United bermain sangat baik, ketika melawan dengan juga cukup bagus. Jadi tentu saya yakin dia akan menjadi lebih baik lagi di laga berikutnya,” kata Bojan.

Persib Bandung akan menjamu Persis Solo pada laga pekan ke-24, Minggu (4/2/2024) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
UNHCR Indonesia
Kemlu Peringatkan Para Pengungsi di UNHCR Indonesia untuk Menghormati Aturan Hukum
Alasan Bojan Hodak Belum Hadir
Ini Alasan Bojan Hodak Belum Hadir di Sesi Latihan
Festival Serba Tahu
Festival Serba Tahu, Hadir di Cihampelas Walk
Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Negosiasi Masih Berjalan, Umuh Muchtar Pastikan Persib Datangkan Pemain Asing Baru
Link streaming selain yalla shoot
Selain Yalla Shoot, Link Streaming Portugal Vs Prancis Babak 8 Besar Euro 2024
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Headline
Jokowi Backup Semua Data Nasional
Instruksi Jokowi, Backup Semua Data Nasional!
Cody Gakpo Man of the Match Belanda vs Rumania
Cody Gakpo: Man of the Match Belanda vs Rumania Euro 2024
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Bakal Unjuk Rasa
Ribuan Buruh se-Jabodetabek Unjuk Rasa di Depan Istana Negara
De Ligt Merapat ke Manchester United
Dapat Diskon dari Bayern Munchen, De Ligt Merapat ke Manchester United?